Nggak Cuma Sekadar Pakai, Ini Makna Warna dan Elemen pada Baju Hanbok Korea

Hayuning Ratri Hapsari | Dea Pristotia
Nggak Cuma Sekadar Pakai, Ini Makna Warna dan Elemen pada Baju Hanbok Korea
Shin Hye Sun dalam drama Mr Queen [HanCinema]

Hanbok merupakan pakaian tradisional Korea yang digunakan oleh para wanita. Biasanya hanbok menggunakan warna-warna indah yang membuat pemakainya menjadi lebih cantik. Namun ternyata ada warna-warna tertentu pada hanbok yang memiliki arti serta elemen tersendiri.

Dilansir dari Instagram oppa_akademi, yuk simak 4 warna dan elemen pada hanbok

1. Warna Putih

Pyo Ye Jin dalam drama Our Blooming Youth [HanCinema]
Pyo Ye Jin dalam drama Our Blooming Youth [HanCinema]

Warna putih pada hanbok merupakan lambang dari elemen logam. Selain itu, warna putih juga dipercayai oleh masyarakat Korea sebagai lambang dari kesucian dan kemurnian jiwa. Namun, hanbok berwarna putih juga bermakna kerendahan hati.

Hanbok berwarna putih dapat digunakan oleh seluruh masyarakat Korea tanpa memandang status ataupun kedudukan seseorang.

2. Warna Merah

Shin Hye Sun dalam drama Mr Queen [HanCinema]
Shin Hye Sun dalam drama Mr Queen [HanCinema]

Sama seperti warnanya, hanbok warna merah merupakan lambang elemen api yang juga berwarna merah. Bagi masyarakat Korea, warna ini juga melambangkan nasib baik serta kekayaan atau kemakmuran.

Biasanya hanbok yang berwarna merah dikenakan oleh perempuan-perempuan di Korea Selatan saat menikah menggunakan hanbok berwarna merah.

Warna merah pada hanbok untuk pengantin memiliki harapan bahwa mereka akan bahagia di pernikahan mereka dan dapat memperoleh kemakmuran untuk keluarga mereka setelah menikah. 

3. Warna Kuning

Han Seo Eun dalam drama Joseon Attorney [HanCinema]
Han Seo Eun dalam drama Joseon Attorney [HanCinema]

Hanbok berwarna kuning merupakan lambang elemen bumi yang merupakan pusat dari alam semesta. Warna kuning di Hanbok terdapat pada kain sutra dan satin. Mengingat bahan tersebut harganya mahal, maka hanya bisa dimiliki oleh kalangan masyarakat kelas atas saja.

Bahkan hanbok berwarna kuning hanya boleh dipakai oleh para keluarga kerajaan, petinggi, serta bangsawan di Korea. Namun seiring perkembangan budaya pakaian tradisional yang berwarna kuning ini juga mulai dikenakan oleh elemen masyarakat lainnya hingga anak-anak.

4. Warna Hitam

Kim Hye Soo dalam potongan drama Under Queen's Umbrella [HanCinema]
Kim Hye Soo dalam potongan drama Under Queen's Umbrella [HanCinema]

Sedangkan untuk hanbok berwarna hitam melambangkan elemen air. Warna hitam juga memiliki makna ketidakterbatasan dari sang Pencipta. Warna hitam juga dipercaya memiliki arti seluruh ciptaan Tuhan.

Sama seperti di Indonesia, hanbok warna hitam ini juga biasanya dikenakan ketika menghadiri upacara kematian. Bahkan hingga saat ini, keluarga mendiang juga mengenakan hanbok hitam dalam upacara kematian. 

Itulah 4 warna hanbok yang memiliki makna serta elemen di baliknya. Semoga menambah wawasan kita semua ya. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak