Beneran Bad Boy! Hati Meleyot Bareng-bareng Lewat Webtoon My Bad Boyfriend

Hernawan | Tika Maya Sari
Beneran Bad Boy! Hati Meleyot Bareng-bareng Lewat Webtoon My Bad Boyfriend
Webtoon My Bad Boyfriend (Webtoon)

Untuk kamu yang menyukai komik aksi, barangkali kamu tidak akan asing dengan YLAB Studio, yang banyak memproduksi komik-komik bergenre aksi, seperti komik My Bad Boyfriend.

My Bad Boyfriend merupakan komik bergenre aksi dengan sentuhan komedi dan romantis karya Kang Hwanyoung. Komik ini memiliki rating 17+, dan tayang platform Webtoon.

My Bad Boyfriend memiliki 3 tokoh utama, yakni Cha Yujeong, Do Junhyuk, dan Taeun, dengan tambahan beberapa karakter lain.

Cha Yujeong sebenarnya adalah siswi SMA biasa, yang tidak populer. Yah, benar-benar siswi biasa tanpa kelebihan yang mencolok.

Sementara Do Junhyuk dikenal sebagai preman sekolah karena nakal dan suka membolos, yah tipikal bad boy SMA yang digambarkan sangat rupawan sehingga memiliki banyak penggemar. Junhyuk pun tidak sendiri saat melakukan kenakalan tersebut. Dia memiliki geng-nya sendiri yang kerap membuat onar.

Lalu, Taeun? Seperti penggambaran Junhyuk, Taeun memiliki paras rupawan dengan kenakalan luar biasa, bahkan lebih parah. Sebab, Taeun tidak segan melukai lawannya dengan senjata tajam.

Cerita dimulai sewaktu Junhyuk tiba-tiba meminta Yujeong untuk menjadi pacarnya. Ditambah lagi, gengnya tampak menunggu sambil membawa sekop. Alhasil, Yujeong yang ketakutan pun menerima permintaan Junhyuk.

Setelahnya, hubungan mereka pun diwarnai dengan beragam insiden yang turut mengancam nyawa Yujeong. Tak tanggung-tanggung, latar belakang Junhyuk yang ternyata adalah putra seorang bos undergorund pun menjadi biang masalahnya. Sebab, ayah Junhyuk memiliki rencana lain terhadap putranya itu.

Hubungan Yujeong dan Junhyuk sempat putus karena masalah yang datang bertubi-tubi. Baik gangguan dari orang-orang suruhan ayah Junhyuk, maupun rival bisnis ayah Yujeong sendiri. Belum lagi perebutan kekuasaan yang tengah dialami oleh Junhyuk dan Taeun di perusahaan underground.

Komik ini juga menawarkan sensasi mendebarkan bagi pembaca, karena menyajikan scene gelut yang seru. Ditambah lagi, art yang luar biasa ciamik mampu membuat pembaca seolah melihat duel dan pertarungan langsung. Walau begitu, sentuhan komedi tetap ditambahkan sehingga cukup mengurangi ketegangan alur.

Klimaks My Bad Boyfriend sejatinya ada pada aksi pembelotan Junhyuk kepada ayahnya, sekaligus cinta segitiga antara Junhyuk, Yujeong, dan Taeun yang merupakan anak adopsi ayah Junhyuk yang dididik dengan keras.

Well, ketika kamu membaca komik ini, dijamin kamu bakal ngeri dengan Taeun yang sanggup melukai Yujeong, dan tertawa ngakak melihat tingkah bucinnya kepada gadis itu. Belum lagi, aksi memanas-manasi Junhyuk luar biasa sekali lho. Bisa dibilang, Taeun ibarat anak kucing yang caper, haha!

My Bad Boyfriend statusnya sudah tamat ya di Webtoon dengan happy ending. Buat kamu yang suka komik aksi minim konflik, kamu bisa coba membaca komik ini. Sekian.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak