Halo guys, apa kabar kamu hari ini? Semoga kalian selalu sehat ya! Nah, siapa sih yang tak kenal dengan kacang hijau? Apalagi jika dibuat bubur, pasti nikmat sekali.
Nah, kali ini kita akan membahas manfaat kacang hijau untuk asam lambung, yang dirangkum dari laman alodokter.com.
Selain nikmat, kacang hijau juga bermanfaat untuk asam lambung , lho! Ya, ini berkat kandungan nutrisi dan antioksidan di dalam kacang hijau.
Jika kamu menderita asam lambung dan sering kambuh, kacang hijau bisa nih menjadi salah satu pilihan makanan yang baik untuk mengontrol gejala asam lambung naik.
Dengan harga yang murah dan rasanya yang lezat, kacang hijau bermanfaat baik bagi kesehatan tubuh. Meski begitu, efektivitas kacang hijau dalam mengatasi gejala asam lambung masih memerlukan penelitian yang lebih lanjut.
Kandungan nutrisi pada kacang hijau
Dalam secangkir (200 gram) kacang hijau rebus terdapat 200 kalori dan nutrisi sebagai berikut:
- 1 gram lemak
- 15 gram protein
- 39 gram karbohidrat
- 15 gram serat
- 530 miligram kalium
Selain itu, kacang hijau juga mengandung folat, mangan, vitamin B kompleks, serta antioksidan yang meliputi asam fenolik, flavonoid, caffeic acid, dan asam sinamat.
Manfaat kacang hijau untuk asam lambung
Nah, perlu diketahui bahwa kacang hijau adalah makanan yang ramah bagi penderita asam lambung, karena kandungan nutrisinya yang melimpah dan rendah lemak.
Karena, makanan yang tinggi lemak justru bisa memicu atau bahkan memperburuk gejala asam lambung naik.
Sama seperti jenis kacang lainnya, kacang hijau juga mengandung karbohidrat kompleks guna mendukung pertumbuhan bakteri baik di usus. Jenis karbohidrat ini juga mudah dicerna, sehingga dapat mencegah perut kembung.
Kacang hijau juga mengandung berbagai jenis antioksidan yang telah disebutkan tadi. Dimana, zat tersebut diketahui penting untuk meredakan peradangan yang muncul akibat produksi asam lambung berlebih.
Nah, semua manfaat ini membuat kacang hijau baik dikonsumsi bagi penderita asam lambung atau GERD guna mengontrol gejala yang muncul, seperti rasa terbakar di dada, sakit perut bagian kiri, dan perut kembung.
Nah, itulah tadi pembahasan mengenai manfaat kacang hijau untuk asam lambung. Untuk pengolahannya, ikuti pengolahan yang sesuai dan sehat ya.
Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Real Madrid Tertarik Datangkan Kai Havertz dari Chelsea! Akankah Terjadi?
-
6 Manfaat Buah Delima bagi Kesehatan, Salah Satunya Kesehatan Otak!
-
6 Manfaat Oatmeal, Menu Sarapan yang Lagi Tren!
-
4 Manfaat Kopi Luwak untuk Kesehatan, Lebih Sehat dari Kopi Biasa?
-
4 Ciri-Ciri Orang Jujur yang Mudah Dikenali!
Artikel Terkait
-
Manfaat Mentega Murni untuk Kesehatan Wanita, Redakan Nyeri Menstruasi?
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Tips Minum Air Putih yang Efektif untuk Kesehatan
-
Oleh-oleh dari Kunjungan Prabowo ke Amerika Serikat, Dapat Suntik Dana Jumbo Rp17,5 Triliun untuk Kesehatan Indonesia
-
Tampil Percaya Diri Tanpa Risiko: Ini Panduan Memilih Klinik Kecantikan Terpercaya
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!