Seperti yang disarankan oleh kesehatan, kita memerlukan tidur selama tujuh hingga delapan jam setiap malam. Hal ini untuk menjaga kebugaran dan memberikan waktu cukup untuk tubuh beristirahat. Namun, jika kamu sudah menerapkannya dan masih merasa lelah keesokan harinya ada beberapa kemungkinan yang terjadi.
Menyadur dari laman CNN Health berikut ini beberapa penyebab saat tubuh merasa lelah meskipun telah istirahat cukup.
BACA JUGA: 4 Bahan Alami untuk Mengobati Sakit Maag, Bisa dengan Kunyit
1. Kurang aktivitas fisik
Coba perhatikan kegiatan sehari-hari yang kita lakukan. Jika kegiatan tersebut tidak banyak memerlukan aktivitas fisik dan lebih banyak duduk maka bisa menjadi salah satu penyebab tubuh merasa lelah meskipun telah cukup tidur.
Oleh karena itu lebih baik melakukan aktivitas fisik yang sedang hingga berat seperti yang disarankan oleh WHO yaitu dua setengah jam tiap harinya.
2. Keadaan cemas atau depresi
Keadaan mental yang kurang sehat seperti mengalami kecemasan akan mengganggu kesehatan fisik juga. Apalagi keadaan ini membuat kita terbangun berkali-kali di malam hari yang dapat menurunkan kualitas tidur.
Sehingga meskipun kita sudah memiliki waktu tidur yang cukup penting juga memperhatikan kualitas tidur itu sendiri. Jadi pastikan untuk tidak mengalami kecemasan berlebih dan berusaha menjaga kesehatan mental.
BACA JUGA: Jangan Sampai Nyesel! Ini 5 Dampak Buruk Jika Tubuh Kurang Gerak
3. Jadwal tidur tidak teratur
Jika kita tidur dengan tidak konsisten maka memungkinkan tubuh tidak beristirahat dengan maksimal sehingga pada saat bangun di pagi hari tubuh masih merasa lelah.
Jadi biasakan untuk memiliki jadwal tidur yang teratur dan patuhi jadwal tersebut agar tubuh dapat beristirahat maksimal. Jangan tergoda untuk begadang meskipun hari esok libur atau ingin bangun terlambat.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Makanan Penurun Kadar Gula Darah, Ada Brokoli hingga Almond
4. Kekurangan cairan atau dehidrasi
Ternyata kekurangan cairan atau dehidrasi juga dapat mengganggu kualitas tidur sehingga tubuh merasa lelah saat bangun di pagi hari.
Hal ini karena meskipun kita tertidur tubuh tetap membutuhkan cairan untuk berbagai fungsi termasuk mencerna makanan, membentuk hormon dan neurotransmiter, dan mengantarkan oksigen ke seluruh tubuh. Keadaan dehidrasi erat kaitannya dengan penurunan kewaspadaan dan peningkatan rasa kantuk dan kelelahan.
Nah, demikian tadi beberapa pemasalahan yang bisa terjadi pada kualitas tidur kita. Pastikan kita tidur dengan keadaan fisik dan mental yang baik sehingga tubuh kita benar-benar dapat beristirahat. Sehingga nantinya saat bangun tidur tubuh akan terasa bugar dan fresh untuk kegiatan selanjutnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Makan Ramah Lingkungan dengan Tadisi Lama, Cara Kembali Menyayangi Bumi
-
Tidak Perlu Krim Mahal, Pakai 5 Bahan Alami Ini untuk Hilangkan Flek Hitam
-
Ingin Terapkan Less Waste saat Travelling? Berikut 4 Tipsnya!
-
5 Langkah Sederhana Less Waste, Yuk Coba Terapkan!
-
Mulai Sustainable Living dari Mana? 5 Kebiasaan Ini Bisa Kamu Terapkan
Artikel Terkait
-
Manfaat Mentega Murni untuk Kesehatan Wanita, Redakan Nyeri Menstruasi?
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Tips Minum Air Putih yang Efektif untuk Kesehatan
-
Cara Merawat Luka Penderita Diabetes Biar Cepat Sembuh, Wajib Bersih!
-
Oleh-oleh dari Kunjungan Prabowo ke Amerika Serikat, Dapat Suntik Dana Jumbo Rp17,5 Triliun untuk Kesehatan Indonesia
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Ulasan Komik Three Mas Getir, Tingkah Random Mahasiswa yang Bikin Ngakak
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu