Juara bertahan Prancis akan kembali turun gelanggang pada Minggu (4/12/2022). Berdasarkan jadwal yang dilansir oleh Fifa.com, Kylian Mbappe dan kolega akan bertemu dengan Polandia pada babak 16 besar gelaran Piala Dunia Qatar 2022. Banyak di antara para pecinta sepak bola dunia yang mengunggulkan Prancis untuk memenangi duel sesama negara Eropa ini, namun, tak sedikit pula yang beranggapan bahwa Polandia berpotensi untuk membuat kejutan dan memenangi clash of Europe antara keduanya.
Sebelum menyaksikan laga kedua negara yang akan dimainkan mulai pukul 22.00 WIB, kita simak dulu yuk, data, fakta dan catatan kedua negara sebelum pertandingan. Ada fakta apa saja ya?
1. Polandia Unggul Rekor Pertemuan di Ajang Piala Dunia.
Fakta dan data pertama mengenai pertemuak kedua kesebelasan ternyata sedikit membuat syok. Kedua kesebelasan yang merupakan tim langganan untuk tampil di putaran final Piala Dunia, ternyata baru bertemu sebanyak satu kali. Dalam catatan FIFA, Prancis dan Polandia baru bertemu di babak play-off perebutan posisi ketiga di gelaran Piala Dunia Spanyol tahun 1982. Pada satu-satunya pertemuan tersebut, Polandia berhasil mengungguli Prancis dengan skor 3-2, dan membuat mereka unggul rekor pertemuan di ajang Piala Dunia.
Baca juga: Mulai Masuki Babak Gugur, Ini 5 Fakta Unik Babak 16 Besar Piala Dunia 2022
2. Rekor Pertemuan Keseluruhan.
Berbeda halnya dengan ajang Piala Dunia, catatan keseluruhan pertemuan kedua kesebelasan justru berpihak pada Prancis. Sportsmole.co.uk merilis bahwa antara Prancis dan Polandia telah bertemu sebanyak 16 kali dengan keunggulan Prancis yang menuai 8 kali kemenangan. Sementara itu, secara keseluruhan Polandia baru memenangi 3 kali laga melawan Prancis, sementara 5 sisanya berakhir dengan skor imbang.
3. Polandia Tak Pernah Menang dari Prancis Selama 32 Tahun.
Didasarkan data yang dirilis oleh laman 11v11, Polandia ternyata tak pernah menang dari Prancis selama 32 tahun terakhir. Dari sumber yang sama, terakhir kali Polandia memenangi laga melawan Prancis adalah pada pertandingan persahabatan yang digelar pada 31 Agustus 1982. Pada pertemuan tersebut, Polandia unggul dari Prancis dengan skor 4-0. Setelah laga tersebut, kedua negara tercatat kembali bertemu dalam tujuh kali kesempatan dan Prancis unggul dengan 3 kemenangan, serta 4 hasil imbang.
Baca juga: 16 Daftar Tim yang Lolos ke Babak Selanjutnya di Piala Dunia Qatar 2022
4. Polandia Unggul di Sektor Pertahanan.
Berdasarkan statistik di laman fifa.com, hingga babak 16 besar ini Polandia masih memiliki keunggulan di sektor belakang. Dari tiga laga yang telah dijalani, Polandia baru kebobolan 2 gol. Hal ini tak lepas dari kegemilangan yang ditunjukkan oleh penjaga gawang Wojciech Szczsny selama fase penyisihan grup. Dalam catatan FIFA, Szczsny sejauh ini telah menggagalkan dua tendangan penalti dalam open-play. Salem Al Dawsari dan Lionel Messi telah merasakan kokohnya penjaga gawang yang satu ini. Dengan catatan tersebut, Szczesny kini sejajar dengan Jan Tomaszewski, Brad Friedel dan Iker Casillas. Sementara Prancis, dari tiga laga yang telah dijalani, tercatat telah kebobolan 3 kali.
5. Pertarungan Dua Striker Berkelas.
Baik Polandia maupun Prancis saat ini memiliki striker berkelas dunia. Di kubu Polandia, kita tentu sudah familiar dengan Robert Lewandowski yang pada laga melawan Arab Saudi di matchday kedua lalu berhasil menciptakan gol pertamanya di ajang Piala Dunia. Namun jangan salah, di Prancis saat ini juga bercokol seorang Kylian Mbappe. Dengan koleksi 3 gol, Mbappe saat ini tercatat sebagai pemain sepak bola kedua yang berhasil mencetak 7 gol di ajang Piala Dunia, setelah era Pele. Sekadar informasi, pada Piala Dunia 2018 lalu di Rusia, Mbappe sukses mencetak 4 gol.
Itulah data, fakta dan catatan jelang pertandingan antara Prancis dan Polandia. Mau mendukung yang mana nih?
Video yang mungkin kamu lewatkan.
Baca Juga
-
Tawari Laga Uji Coba, Ada 2 Alasan yang Bikin Timnas Indonesia Harus Tolak Ajakan Bangladesh!
-
John Herdman Mulai Disenggol para Komentator, Barisan 'Ternak STY' Bakal Berbalik Arah?
-
Nova Arianto Tak Disodorkan Jadi Asisten John Herdman, Sebuah Keuntungan atau Kerugian?
-
Dean James Masuk Radar Ajax, Persaingan Bek Kiri Skuat Garuda Bakal Kian Berdarah-Darah!
-
John Herdman Mainkan Gaya Kick and Rush, 2 Pemain Ini Berpotensi Dicoret dari Timnas Indonesia!
Artikel Terkait
-
John Herdman Panas! Pelatih Baru Timnas Janji Beri Kejutan Besar Maret 2026
-
Film The 400 Blows: Kritik Pedas di Sistem Pendidikan Prancis yang Kaku
-
Timnas Indonesia Butuh Banyak Pemain Top Eropa, John Herdman Mau Naturalisasi Lagi
-
Resmi Diperkenalkan Erick Thohir, Ini Ambisi Besar John Herdman Bersama Timnas Indonesia
-
PSSI Siapkan Lawan Raksasa Eropa di FIFA Series 2026 Untuk Uji Coba Timnas Indonesia
Hobi
-
Peluang David da Silva di Timnas Indonesia: Solusi Lini Depan untuk ASEAN Cup 2026?
-
Tawari Laga Uji Coba, Ada 2 Alasan yang Bikin Timnas Indonesia Harus Tolak Ajakan Bangladesh!
-
John Herdman Mulai Disenggol para Komentator, Barisan 'Ternak STY' Bakal Berbalik Arah?
-
Nova Arianto Tak Disodorkan Jadi Asisten John Herdman, Sebuah Keuntungan atau Kerugian?
-
Bongkar Pasang Ganda Putri 2026: Alasan Karel Mainaky Ambil Keputusan Besar