Hasil akhir yang kurang menguntungkan harus dirasakan oleh wakil Asia Tenggara di pentas Piala Asia U-17. Vietnam yang tergabung di grup D, hanya mampu bermain imbang melawan India di laga perdana mereka. Skor sama kuat 1-1 menjadi penutup pertandingan kedua kesebelasan yang dimainkan di Thammasat Stadium, Pathum Thani, Thailand.
Laman the-afc.com merilis, Vietnam yang menjadi salah satu perwakilan Asia Tenggara di turnamen, unggul terlebih dahulu pada menit ke 44 melalui Lee Dinh Long Fu yang melepaskan tembakan keras kaki kiri. Berawal dari skema serangan balik cepat, Long Fu yang beroperasi di depan sendirian, berhasil mengecoh dua pemain belakang India sebelum pada akhirnya menjebol gawang wakil Asia Selatan tersebut.
India yang bernafsu untuk mengejar ketertinggalan, baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke 69. Malemngamba Singh yang mencoba untuk memberikan umpan ke kotak penalti Vietnam, bola sepakannya justru terdefleksi oleh pemain lawan, dan berbuah gol penyama kedudukan.
Hasil imbang yang diraih oleh Vietnam sejatinya sangat merugikan bagi mereka. Pasalnya, selepas menghadapi India di laga pertama ini, The Golden Dragons Squad harus menghadapi dua negara mapan di persepakbolaan benua Asia.
Disadur dari laman the-afc.com, Vietnam langsung harus berhadapan dengan raksasa Asia dari Timur, Jepang di laga kedua pada 20 Juni 2023 mendatang. Dan selepas berhadapan dengan Jepang, lawan yang tak kalah berat, Uzbekistan sudah menanti mereka di laga pamungkas pada tangga 23 Juni nanti. Dua lawan yang bisa saja membuat mereka pulang cepat dari perhelatan kali ini.
Di laga lainnya, Jepang dan Uzbekistan sendiri juga berbagi hasil imbang di laga perdana. Keduanya yang bertemu di Rajamangala Stadium, juga meangkhiri laga dengan hasil imbang 1-1. Konstelasi klasemen sementara grup D ini pun sangat unik selepas laga perdana usai.
Keempat negara yang bermain imbang 1-1, sama-sama memiliki satu poin, dan penentuan posisi di klasemen didasarkan pada poin disiplin. Uniknya lagi, 3 negara yakni Jepang, Vietnam dan Uzbekistan berhak menduduki peringkat pertama di grup D saat ini karena sama-sama memiliki disiplin poin -1, sementara India harus menjadi penghuni dasar klasemen karena mendapatkan disiplin poin -3.
Kira-kira, Vietnam bakal melaju mulus atau terhenti di fase penyisihan grup ya?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Setengah Musim di Oxford United, Ole Romeny Masih Kalah Bersaing! Sebuah Hal yang Wajar?
-
Sering Dibandingkan, Kevin Diks atau Dion Cools yang Lebih Unggul saat Keduanya Bertarung?
-
Tembus Semifinal, Ini Alasan Timnas U-23 Masuk ke Pot Kedua Kualifikasi
-
Rilis Pemain untuk ASEAN All Stars, Singapura Kirimkan Rekan Setim Asnawi Mangkualam Ini
-
Kualifikasi AFC U-23, Skuat Garuda Sudah Pasti Tak Akan Berjumpa dengan Lima Negara ASEAN Ini
Artikel Terkait
-
Tembus Semifinal, Ini Alasan Timnas U-23 Masuk ke Pot Kedua Kualifikasi
-
Anak Patrick Kluivert: Saya Layak Masuk Buku Guinness World Records
-
Kualifikasi AFC U-23, Skuat Garuda Sudah Pasti Tak Akan Berjumpa dengan Lima Negara ASEAN Ini
-
Meski Berbeda Seeding Pots, Timnas Indonesia U-23 Dipastikan Tak Akan Berjumpa Thailand dan Vietnam
-
Masih Ingat Doan Van Hau? Bek Kasar Timnas Vietnam Ini akan Kembali Merumput Usai Lama Cedera
Hobi
-
Setengah Musim di Oxford United, Ole Romeny Masih Kalah Bersaing! Sebuah Hal yang Wajar?
-
Sering Dibandingkan, Kevin Diks atau Dion Cools yang Lebih Unggul saat Keduanya Bertarung?
-
PSS Sleman Hajar PSM Makassar, Peluang Bertahan di Liga 1 Makin Terbuka?
-
3 Faktor Ini Bisa Buat Striker Persib, Ciro Alves, Batal Dinaturalisasi
-
BRI Liga 1: Persib Gagal Juara Gegara Dibekuk Malut United? Ini Faktanya!
Terkini
-
Kylie Cantrall Gandeng Yunah dan Minju ILLIT di Lagu See U Tonight
-
Sang Tendik, Perlukah Pendidikan Tinggi Mengejar Estetika Profesional?
-
5 Drama China Tentang Dinamika Kehidupan Pernikahan, Ada Drama Begin Again
-
Bucin Tanpa Batas, Intip Isi Hati Member SEVENTEEN Lewat Lagu 'Crush'
-
Bergenre Action Komedi, Drama Korea Good Boy Umumkan Deretan Pemain