Daftar nama anjing paling populer di tahun 2023 telah dirilis dan di dalamnya terdapat beberapa nama klasik. Apakah nama anjing Anda masuk 10 besar?
Belum lama ini, badan pengasuhan anjing di Amerika Serikat, American Kennel Club, merilis daftar nama-nama anjing populer tahun 2023. Dalam daftar tersebut, American Kennel Club menyertakan 10 nama anjing jantan terpopuler dan 10 nama populer anjing betina.
Tentunya 10 nama anjing populer baik jantan maupun betina tersebut bisa dijadikan inspirasi untuk nama anjing Anda. Apalagi nama merupakan hal penting untuk dipikirkan saat kita ingin memelihara anjing.
Tak hanya itu saja, memilih nama untuk anjing tentu merupakan hal personal dan akan bergantung pada selera si pemilik. Ditambah lagi harus juga mempertimbangkan kepribadian anjing.
"Memilih nama adalah keputusan yang sangat pribadi dan bermakna bagi pemilik anjing, karena anjing adalah bagian tak terpisahkan dari keluarga kita," kata Eksekutif American Kennel Club, Gina DiNardo, dikutip dari American Kennel Club.
"Orang-orang sangat berhati-hati dalam menamai hewan peliharaan mereka dan sangat menyenangkan untuk melihat apakah nama tersebut sesuai dengan kepribadian anjingnya," ujarnya menambahkan.
Penasaran apa nama anjing jantan dan betina terpopuler di tahun 2023? Berikut ini 10 nama anjing terpopuler di tahun 2023, seperti dilansir dari situs resmi American Kennel Club.
10 Nama Anjing Betina Terpopuler Tahun 2023
- Luna
- Bella
- Daisy
- Maggie
- Willow
- Lucy
- Bailey
- Rosie
- Sadie
- Lola
10 Nama Anjing Jantan Terpopuler Tahun 2023
- Max
- Charlie
- Cooper
- Teddy
- Milo
- Ollie
- Bear
- Rocky
- Finn
- Leo
Itulah 10 nama anjing terpopuler di tahun 2023. Tentunya bisa dijadikan inspirasi nama anjing Anda. Setelah sudah memilih nama untuk anjing Anda, jangan lupa mempersiapkan perlengkapan untuk menunjang kelangsungan hidupnya, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Data Bicara: Mobil F1 atau Motor MotoGP yang Lebih Cepat?
-
Profil Sjoerd Woudenberg: Pelatih Kiper Timnas Indonesia Era Kluivert
-
Mengapa Nama Orang Islandia Banyak Berakhiran "-Son"? Ini Alasannya
-
Mengapa All England? Sejarah di Balik Nama Kejuaraan Bulu Tangkis Tertua
-
Kilas Balik MotoGP Argentina 2018: Start Unik Jack Miller yang Jadi Sorotan
Artikel Terkait
-
Rekomendasi 5 Hotel Boleh Bawa Hewan Peliharaan, Bisa Liburan Tanpa Khawatir dengan Anabul!
-
Dewi Gita Ungkap Nama Panggilannya di Rumah Berasal dari Nama Perempuan Selingkuhan Sang Ayah
-
Ulasan Film The Princess Diaries, Film Populer Anne Hathway Tahun 2000-an
-
Namanya Sering Dicatut Brand Tak Dikenal, Dokter Zaidul Akbar Beri Klarifikasi: Bohong Semua Itu
-
Mudah Dirawat, Ini 3 Hewan Peliharaan yang Cocok bagi Pemula
Hobi
-
Thailand Masters 2026: Indonesia Panen Laga Perang Saudara di Semifinal
-
Berebut Tiket Final Thailand Masters 2026: Ubed, Alwi, dan Misi Balas Dendam
-
Perempat Final Thailand Masters 2026: Ujian Konsistensi Wakil Indonesia
-
Aktor Dibalik Layar: Alexander Zwiers Disebut Tokoh Sentral Naturalisasi
-
Ajax Amsterdam, Maarten Paes dan Pentingnya Federasi Menaturalisasi Pemain yang Sudah Matang
Terkini
-
Lama Dinanti, Extraordinary Attorney Woo 2 Resmi Masuk Tahap Pra-Produksi
-
Di Balik Persaingan Ketat dan Banyaknya Jalur Masuk ke Perguruan Tinggi
-
Belum Lahir, Amanda Manopo Curhat Kesedihan Bayinya Disebut Anak Haram
-
Ketika Berita Ramai Dibaca tapi Kehilangan Makna
-
Catherine O'Hara Tutup Usia, Pemeran Ibu di Home Alone yang Tak Terlupakan