Kabar buruk menghampiri timnas Indonesia jelang berlaga di ajang Piala Asia. Melansir dari kanal berita suara.com, bek kanan timnas Indonesia sekaligus kapte timnas, Asnawi Mangkualam tengah dibekap cedera jelang laga timnas Indonesia kontra Irak pada tanggal 15 Januari 2024 nanti yang akan menjadi laga pembukaan bagi skuad garuda di Piala Asia.
Bahkan, bek yang pernah membela klub Korea Selatan, Ansan Greeners tersebut juga absen dalam 2 laga terakhir timnas Indonesia saat beruji coba kontra Libya di Antalya, Turki kemarin. Kabar cederanya Asnawi Mangkualam disampaikan oleh ketua umum PSSI, Erick Thohir pada Senin (08/07/2024) kemarin. Bahkan, mantan CEO klub Inter Milan tersebut menyebut kondisi Asnawi Mangkualam beluk pulih 100% saat ini.
“Asnawi masih belum pulih,” ujar Erick Thohir kepada awak media, dikutip dari kanal berita suara.com.
Asnawi Mangkualam memang sejak bergabung dengan pemusatan latihan timnas Indonesia di Antalya, Turki memang tidak terlalu sering terlihat dalam media atau kamera timnas Indonesia. pemain berusia 24 tahun tersebut terakhir kali membela timnas Indonesia saat skuad garuda menahan imbang Filipina di ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 di Manila pada bulan November 2023 kemarin.
Kendati masih mengalami cedera, nama Asnawi Mangkualam masuk ke dalam 26 daftar skuad final timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala Asia yang digelar di Qatar. Hal ini tentunya menimbulkan pertanyaan mengenai separah apa cedera mantan pemain PSM Makassar tersebut.
Peluang Asnawi Mangkualam Bermain di Piala Asia Masih Belum Jelas
Cederanya seorang Asnawi Mangkualam tentunya dapat menjadi sebuah kerugian tersendiri bagi timnas Indonesia. Pemain yang kini membela Jeongnam Dragons di Liga Korea Selatan tersebut memang menjadi tumpuan utama Shin Tae-Yong di sektor bek sayap kanan timnas. Apabila Asnawi Mangkualam sampai absen di Piala Asia nanti, tentunya hal ini akan menjadi sebuah kerugian tersendiri.
Bahkan, tidak diturunkannya Asnawi Mangkualam dalam 2 laga timnas Indonesia saat jumpa Libya menarik perhatian dari salah satu Exco PSSI, Arya Sinulingga. Pria yang kerap kali mengurusi program naturalisasi dan pemain diaspora tersebut juga tengah menanyakan info terkini mengenai kondisi cedera Asnawi Mangkualam.
“Saya tidak tahu cedera apa. Nanti saya akan cek,” Ujar Arya Sinulingga.
Mari kita berharap bahwa cedera Asnawi Mangkualam tidak terlalu parah dan dapat pulih sebelum gelaran Piala Asia nanti.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Bek Timnas Jepang yang Diprediksi Jadi Tembok Kokoh Saat Jumpa Indonesia
-
Masuk Grup Neraka Piala Asia U-20 2025, Indonesia Perlu Tambah Pemain Naturalisasi?
-
Naturalisasinya Disetujui DPR, Kevin Diks Bisa Main saat Lawan Arab Saudi?
-
Badai Cedera Timnas Indonesia Kian Parah, Skuad Garuda Tak Full-skuad Lawan Jepang?
-
Laga Indonesia vs. Jepang: Ajang Pembuktian Shin Tae-yong ke Fans Garuda
Artikel Terkait
-
Sah! Kevin Diks Jadi WNI Bisa Bela Timnas Indonesia
-
Pelatih Jepang Takut Timnas Indonesia Bikin Kejutan, Waspadai 2 Kekuatan Skuad Garuda
-
Erick Thohir Pantau Kesiapan GBK Sambut Laga Timnas Lawan Jepang dan Arab Saudi
-
Seth Annink, Junior Eliano Reijnders Bisa Jadi Ujung Tombak Masa Depan Timnas Indonesia
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
Hobi
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Alasan Laga Indonesia vs Jepang Diundur, demi Kondisi Terbaik Kedua Tim
-
Raih Kemenangan Dramatis, Putri KW Lolos Babak Semifinal Korea Masters 2024
-
Pelatih Striker Timnas Indonesia Minta Pemain Lakukan Ini Jelang Hadapi Jepang
-
Bertemu Thailand di Babak Semifinal, Ibarat Final Kepagian bagi Indonesia
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif