Seperti yang telah kita ketahui bersama, Timnas Indonesia tergabung di grup D gelaran Piala Asia 2023. Di grup tersebut, Pasukan Merah Putih tergabung bersama dua raksasa sepak bola Asia, yakni Jepang dan Irak serta satu lawan dari kawasan Asia Tenggara, Vietnam.
Jika dibandingkan dengan Irak dan Vietnam, Jepang merupakan lawan paling berat dan mengerikan yang bakal dihadapi oleh anak asuh Shin Tae Yong. Ingin tahu seberapa mengerikannya Jepang? Mari kita ulas sedikit kengerian dari Timnas Jepang ini!
1. Peringkat 17 Dunia
Kengerian pertama yang dimiliki oleh Jepang adalah, tim ini menduduki peringkat 17 FIFA. Fakta yang membuat ngeri adalah dengan peringkat tersebut, Jepang menjadi satu-satunya negara dari benua Asia yang berhasil masuk dalam 20 besar peringkat FIFA.
Negara-negara kuat lainnya, seperti Iran, Korea Selatan, Australia dalam rilisan fifa.com masih berkutat di peringkat 20an FIFA saat ini.
2. Belum Terkalahkan dalam 12 Laga Terakhir
Menyadur unggahan akun TikTok footballinside06 pada 11 Januari 2024, hal mengerikan kedua yang dimiliki oleh Jepang adalah, Samurai Blue belum terkalahkan dalam 12 laga terakhir. T
ak tanggung-tanggung, menyadur laman transfermarkt.com (12/1/2024) negara-negara mapan di persepakbolaan dunia seperti Peru, Jerman, dan Turkiye menjadi korban keganasan mereka di lapangan hijau.
3. Skuat Didominasi oleh Pemain Klub Eropa
Sudah bukan sebuah rahasia lagi jika Jepang adalah salah satu negara yang mengekspor pemain sepak bola mereka ke banyak klub di benua Eropa. Maka tak mengherankan jika skuat mereka di Piala Asia 2023 kali ini didominasi oleh penggawa-penggawa klub benua Biru.
Menyadur laman transfermarkt.com (12/1/2024), 21 dari 26 pemain Timnas Jepang saat ini berstatus sebagai foreigners alias pemain abroad, di antara mereka terdapat nama-nama besar seperti Hiroki Ito dari Stuttgart, Takehiro Tomiyasu dari Arsenal, Wataru Endo dari Liverpool, dan Takefusa Kubo yang memperkuat Real Sociedad.
Dengan beragam kengerian yang dimiliki oleh Timnas Jepang, tak berlebihan memang jika kita memprediksikan Timnas Indonesia akan kesulitan untuk bisa mencuri poin dari mereka. Tak berlebihan pula jika kita mengatakan mereka menjadi salah satu kandidat terkuat untuk menjuarai Piala Asia 2023 ini.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Fans Tak Perlu Banyak Menuntut, STY Pasti Miliki Alasan Tersendiri Tak Mainkan Eliano Reijnders
-
Timnas Indonesia, Kualifikasi Piala Dunia 2026, dan Satu Poin Sakral yang Tak Kunjung Didapatkan
-
Bela Timnas Indonesia Bertarung Melawan Jepang, Justin Hubner Harus Usung Misi Pribadi!
-
Meski Bermodalkan Skuat Mewah, Namun Menjadi Seorang Coach Shin Tae-yong Tidaklah Mudah
-
Makin Mengancam Kemapanan, Indonesia Juga Bikin Vietnam Meradang di Final AFF Futsal Championship 2024
Artikel Terkait
-
Timnas Indonesia Kalah, Adab Erick Thohir ke Gibran Jadi Gunjingan: Harusnya ke Korban Tragedi Kanjuruhan
-
Shin Tae-yong Full Senyum, Arab Saudi Diam-diam Simpan Masalah Serius Jelang Hadapi Timnas Indonesia
-
Fix! Erick Thohir Bagikan Kabar Buruk Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Shin Tae-yong Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Media Korea: Mereka Lupa...
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Hobi
-
3 Hal yang Perlu Diperbaiki oleh Skuad Garuda Jelang Laga Kontra Arab Saudi
-
Fans Tak Perlu Banyak Menuntut, STY Pasti Miliki Alasan Tersendiri Tak Mainkan Eliano Reijnders
-
Kedatangan Ole Romeny ke Timnas Indonesia, Solusi Kebuntuan Lini Depan?
-
Genjot Fisik Pemain, Persib Bandung Pasang Target Tinggi Lawan Borneo FC
-
Timnas Indonesia, Kualifikasi Piala Dunia 2026, dan Satu Poin Sakral yang Tak Kunjung Didapatkan
Terkini
-
Viral Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kok Bisa Kita Kembar dengan Orang Lain?
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
Ulasan Novel Yang Telah Lama Pergi: Kisah Pengkhianatan Masa Lalu
-
Taeyeon Tulis Pesan Hangat untuk Diri Sendiri di Lagu 'Letter To Myself'