Laman resmi AFC pada Rabu (10/1/2024) membahas 5 laga terbaik di fase grup Piala Asia 2023. Mereka menempatkan laga Indonesia vs Vietnam sebagai laga terbaik yang akan tersaji.
AFC menyejajarkan laga ini selevel dengan empat laga yang melibatkan negara-negara Teluk. Pemilihan ini tentu saja bukannya tanpa alasan. AFC pasti telah melihat sejauh mana rivalitas antar 2 negara ini.
Salah satu alasan yang diangkat oleh AFC adalah pertemuan keduanya merupakan pertemuan bersejarah. Hal ini didasarkan pada fakta bahwa selama 52 tahun, baru kali ini 2 negara Asia Tenggara saling berhadapan di fase grup.
Hal ini menjadi menarik, sebab dari 4 wakil Asia Tenggara, hanya Vietnam yang menempati pot ke-3. Posisi ini diraih berkat peringkat FIFA yang dimiliki Vietnam. Sedangkan Indonesia, Malaysia, dan Thailand berada di pot 4.
Dengan berada di pot 4, maka ketiga negara tersebut berpeluang untuk bertemu Vietnam dalam satu grup. Ternyata timnas Indonesia yang harus berhadapan dengan Vietnam.
Alasan kedua yang menjanjikan laga ini menjadi laga the best, apalagi kalau bukan rivalitas antar keduanya. Indonesia dan Vietnam adalah musuh bebuyutan. Keduanya sudah sangat sering bertemu di kawasan Asia Tenggara.
Pertemuan tersebut terjadi hampir di semua level umur. Secara kebetulan, Vietnam lebih banyak memetik kemenangan. Namun di sisi lain, Vietnam tetap menghadapi kesulitan saat harus menghadapi Indonesia.
Catatan terakhir, Vietnam memenangkan trofi AFF 2022 dengan kemenangan 2-0. Di bagian lain, Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam dalam semifinal Sea Games ke-32. Dan di ajang ini Indonesia tampil sebagai juara dengan mengalahkan Thailand.
Catatan ke depan, dalam 3 bulan ini Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam dalam 3 pertandingan. Mulai dari fase grup Piala Asia 2023 dan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan Maret 2024.
Dari catatan di atas, layak jika AFC mengangkat laga ini akan menjadi laga terbaik. Karena pasti persaingan keduanya akan sangat sengit untuk lolos dari fase grup. Vietnam dengan persiapan yang kurang matang, pasti tidak mau mengalah dalam upaya lepas dari fase grup.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bangkit dari Cedera, Jorji Melaju ke Final Kumamoto Masters 2025!
-
Borong 2 Gol Kemenangan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Penuhi Janjinya
-
Meski Kalah 0-4 dari Brazil, Timnas Indonesia U-17 Masih Punya Peluang
-
Kepala BNPB Ungkap 54 Santri Pondok Pesantrean Al Khoziny Masih Tertimbun
-
AFC Cari Gara-gara Lagi dengan Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026
Artikel Terkait
-
Indonesia Tak Diunggulkan di Piala Asia, Ini Komentar Hokky Caraka
-
Lewat Menperin, Indonesia Undang Vietnam Kolaborasi EV
-
Jangan Berekspektasi Tinggi Dulu, Lolos Piala Asia 2023 Saja Sudah Prestasi Besar bagi Timnas Indonesia
-
Rangkum Ratusan Tren hingga Sosok Viral, Ibnu Wardani Blak-blakan Soal TikTok Replay Indonesia 2023
-
Media Vietnam Mulai Mengkhawatirkan Perilaku Kasar para Pemainnya
Hobi
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
Terkini
-
Bukan soal Pajak! Purbaya Tegaskan Thrifting Tetap Ilegal di Indonesia
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja