Bentrok antara timnas Indonesia vs. Vietnam pada laga lanjutan babak round 2 kualifikasi Piala Dunia 2026 memang baru akan digelar pada bulan Maret 2024 mendatag.
Akan tetapi, berbagai prediksi sekaligus analisis dari berbagai pihak jelang bertemunya 2 rival di sub-federasi AFF tersebut mulai bermunculan. Salah satunya adalah dari media asal Vietnam, Soha.
Melansir dari laman resmi media Soha pada Senin (12/02/2024), media asal Vietnam tersebut memprediksi laga melawan timnas Indonesia akan cukup berat mengingat kedua tim kini sama-sama memerlukan 2 kemenangan guna menjaga asah lolos ke babak selanjutnya.
Sorotan tentunya difokuskan kepada timnas Vietnam yang tersingkir secara mengejutkan di babak grup D Piala Asia 2023 yang digelar di Qatar kemarin.
Ironisnya, tim yang menyingkirkan skuad berjuluk “The Golden Warriors” tersebut adalah timnas Indonesia yang lolos ke babak 16 besar dengan status salah satu dari 4 tim peringkat ke-3 terbaik di kompetisi tersebut.
Hal ini dinilai sebagai salah satu sinyal bahaya bagi Vietnam karena timnas Inonesia di fase grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 kali ini juga menjadi salah satu rival bagi Vietnam.
“Dalam kelompok ini, Indonesia dianggap sebagai saingan utama bagi tim Vietnam. Oleh karena itu, dua pertemuan dengan tim asal negeri seribu pulau tersebut dianggap sebagai pertandingan yang harus dimenangkan oleh tim Vietnam,” tulis media Vietnam, Soha, dikutip dari kanal berita Suara.com pada Senin (12/02/2024).
Lebih lanjut lagi, Soha juga menyebut timnas Indonesia sudah mulai berkembang dalam beberapa tahun terakhir sejak dilatih oleh Shin Tae-yong.
Kehadiran pelatih asal Korea Selatan tersebut membuat timnas Indonesia mengalami peningkatan dari segi mental, kebugaran pemain dan juga kondisi fisik.
Bahkan, media asal Vietnam tersebut juga menyebut timnas Indonesia kini tidak mudah diintimidasi oleh tim-tim yang secara peringkat lebih tinggi dari mereka.
“Indonesia telah berubah dan bukan lagi lawan yang mudah 'diintimidasi' saat berhadapan dengan tim Vietnam; mereka menunjukkan kemajuan yang signifikan,” tulis laporan Soha.
Timnas Vietnam Berada di Situasi Genting Usai Tersingkir di Piala Asia 2023
Soha juga menyoroti kondisi timnas Vietnam yang dianggap berada dalam kondisi tidak kondusif usai tersingkir secara mengejutkan di ajang Piala Asia 2023 kemarin.
Media tersebut beranggapan kekalahan atas Indonesia di laga ke-2 babak grup D kemarin menjadi pukulan telak bagi mental para pemain timnas Vietnam dan membuat mereka kini dalam tekanan untuk bisa ‘memperpanjang nafas’ di kualifikasi Piala Dunia 2026.
“Sementara itu, tim Vietnam sedang mengalami masa sulit di bawah asuhan pelatih Troussier. Kekalahan dari Indonesia dalam Piala Asia 2023 menjadi sinyal peringatan penting untuk dua pertandingan pada bulan Maret mendatang,” sambung media Vietnam, Soha.
Baca Juga
-
Alasan PSSI Bebankan Prestasi ke Timnas Indonesia U-23 di Ajang Sea Games, Mengapa?
-
Coret Banyak Nama Diaspora Jelang Sea Games, Ini Klarifikasi Indra Sjafri!
-
Targetnya Emas, tapi Pelatih 'Buta' Kekuatan Lawan: Timnas U-23 Bisa Apa di SEA Games 2025?
-
PSSI Target Timnas Raih Emas Sea Games 2025, Indra Sjafri Justru Pesimis!
-
PSSI Anak Tirikan Timnas Indonesia Senior, Media Asing Berikan Sorotan!
Artikel Terkait
-
Ancaman Vietnam! 4 Pilar Andalan Pulih, Siap Balas Dendam Lawan Timnas Indonesia
-
3 Calon Pemain Naturalisasi Vietnam, Jadi Ancaman Timnas Indonesia
-
Nathan Tjoe-A-On Tak Kunjung Jalani Sumpah, Shin Tae-yong Diminta Turun Tangan
-
Maarten Paes Masih Punya Kans Memperkuat Timnas Indonesia, Eks Exco PSSI Kasih Tahu Caranya
-
Port FC Pesta Gol, Asnawi Mangkualam Justru Menghilang Tak Masuk Skuad
Hobi
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
Terkini
-
Pangku Raih Penghargaan Film Cerita Panjang Terbaik di Piala Citra FFI 2025
-
Disenggol soal Galungan saat Kenang Momen Umrah, Begini Respons Mahalini
-
Judicial Review: Strategi Politik Menghindari Tanggung Jawab Legislasi
-
Bukan Gorengan, Ini 10 Ide 'Snack' Sehat yang Gampang Dibuat dan Gak Bikin Nyesel
-
Ditinggal Rehab, Beby Prisillia Sampaikan Pesan Haru untuk Onadio Leonardo