Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri baru-baru ini membeberkan lima aspek penting yang harus dimiliki oleh para pesepak bola usia muda di Indonesia.
Salah satu pelatih tersukses yang dimiliki oleh Indonesia tersebut menyatakan, setidaknya ada lima hal yang harus dimiliki oleh para pemain muda di Indonesia agar level permainan mereka lebih tinggi daripada rata-rata para pemain di Indonesia saat ini.
Menyadur unggahan akun TikTok vivagoalindonedia pada Selasa (27/2/2024), pemain asal Sumatera Barat tersebut menilai para pemain muda di Indonesia harus memiliki lima aspek tersebut jika ingin sukses dan terus bersaing mengarungi kerasnya kompetisi sepak bola di negeri ini.
Uniknya, dalam penjabaran lima hal tersebut, pelatih yang sukses mempersembahkan medali emas Sea Games tahun 2023 lalu tersebut menyebutkan beragam aspek, bukan hanya skill dan fisik saja, namun menyeluruh.
"Tetapi, perlukah peningkatan kualitas pemain, kualitas skill, kualitas taktikal, kualitas fisik, kualitas mental anak Indonesia?" tanya coach Indra dengan nada retoris.
"Saya setuju, saya mau. Saya setuju sekali kalau itu harus diperbaiki," jawab pria yang mengantarkan Indonesia juara Piala AFF U-19 di edisi 2013 tersebut menjawab pertanyaan retorisnya.
Melalui ungkapannya tersebut, terlihat jika untuk menjadi seorang pemain yang berkelas di persepakbolaan negeri ini, setidaknya harus memiliki lima aspek yang saling berkaitan, yakni kualitas permainan seorang pemain, skill, taktikal, fisik, dan mental.
Mungkin secara permainan dan skill, para pemain muda di Indonesia sudah memiliki modal yang cukup baik. Dari Sabang sampai Merauke, bakat-bakat emas di dunia persepakbolaan negeri ini selalu bermunculan dan seolah tak pernah berhenti untuk bertumbuh.
Namun sayangnya, di tiga item terakhir, yakni taktikal, fisik dan mental, kerap kali menjadi permasalahan tersendiri bagi para pemain di Indonesia.
Acap kali para pemain Indonesia masih lemah dalam mengimplementasikan taktikal yang diinginkan oleh sang pelatih, pun demikian dengan fisik dan mental yang juga menjadi momok bagi para pemain Indonesia, meskipun telah berlabel Timnas sekalipun.
Bahkan, melansir laman suara.com (22/2/2023) masalah fisik dan mental pemain ini juga menjadi fokus utama yang harus dibenahi oleh STY ketika ditunjuk untuk menangani Timnas Indonesia pada akhir tahun 2019 lalu.
Semoga para pemain muda di Indonesia mendengar apa yang telah disampaikan oleh coach Indra kali ini ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Melihat Kedewasaan Mental Bermain Marselino Ferdinan Melalui Brace yang Dilesakkannya ke Gawang Arab Saudi
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
Artikel Terkait
-
Kilau Kevin Diks: Cetak Assist, FC Copenhagen Menang dan ke Puncak Klasemen
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
Hasil NEC Nijmegen vs FC Utrecht: Ole Romeny Turut Permalukan Calvin Verdonk
-
13 Warisan Budaya Tanah Air Diakui UNESCO, Fadli Zon: Indonesia Siap Jadi Kiblat Budaya Dunia
-
IDI Bogor Komitmen Tingkatkan Kapasitas Dokter, Percepat Penanganan Darurat, Hengky Apresiasi
Hobi
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap