Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Dito Ariotedjo mengaku akan mengusahakan percepatan proses naturalisasi kepada dua pemain keturunan baru, yakni Jens Raven dan Calvin Verdonk.
Dito Ariotedjo menyebut akan melakukan pemantauan sekaligus membantu percepatan proses naturalisasi kedua pemain keturunan Belanda tersebut yang kini tengah berada di DPR RI.
“Kami akan terus berkoordinasi dengan DPR agar bisa mempercepat proses berkas kedua pemain. Saya akan coba komunikasi dengan pimpinan DPR dan semoga bisa segera sesuai yang dibutuhkan timnas kita,” ujar Dito Ariotedjo dikutip dari kanal berita ANTARA, Kamis (23/05/2024).
Hingga saat ini, berkas-berkas milik Jens Raven dan Calvin Verdonk memang baru sampai tahap penerimaan oleh pihak DPR RI dan direncanakan akan dilakukan pembahasan dalam sidang rutin akhir bulan Mei 2024 ini.
Langkah tersebut tentunya cukup penting sebelum berkas-berkas tersebut diserahkan ke tahap selanjutnya sebelum prosesi pengambilan sumpah WNI di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM, Jakarta.
PSSI sendiri memang sebelumnya menargetkan proses kedua pemain naturalisasi tersebut paling tidak rampung pada awal bulan Juni 2024 sebelum laga kualifikasi Piala Dunia 2026 round 2 melawan Irak.
Laga tersebut dijadwalkan digelar pada 6 Juni 2024 mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Hadirnya Calvin Verdonk Dan Jens Raven Dapat Menambah Kedalaman Skuad
Dengan hadirnya Calvin Verdonk dan Jens Raven di skuad timnas Indonesia, tentunya dapat memperkuat kedalaman tim yang dimiliki oleh skuad garuda nantinya.
Melansir dari laman transfermarkt, Calvin Verdonk yang merupakan bek kiri asal klub Belanda, NEC Nijmegen tentunya diharapkan dapat memberikan kontribusi yang cukup signifikan karena pengalamannya di Eropa.
Lalu, Jens Raven yang berposisi sebagai penyerang tentunya diharapkan dapat menjadi opsi di lini serang skuad garuda yang masih belum menemukan sosok penyerang tajam.
Kendati masih berusia cukup muda, yakni 18 tahun, Jens Raven diharapkan dapat menjadi penyerang masa depan timnas Indonesia dan sebagai proyek jangka panjang di timnas Indonesia.
Belum lagi ada nama Maarten Paes yang juga kini tengah menyelesaikan proses perpindahan federasinya agar bisa membela timnas Indonesia.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Calvin Verdonk Singgung Taktik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Ini Alasannya
-
Bersaing dengan 2 Seniornya, Apakah Arkhan Kaka Bisa Dilirik oleh STY?
-
Indonesia Perlu Waspadai Myanmar di AFF Cup 2024, Jadi Tim Kuda Hitam?
-
Titus Bonai Sebut Ada Perbedaan Kondisi Dulu dan Saat Ini di Tim Nasional Indonesia
-
Menebak Siapa yang Layak Jadi Kiper Utama Timnas Indonesia di AFF Cup 2024
Artikel Terkait
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
-
Ronaldo Tiba di Bali, Bertemu Timnas Indonesia
-
Bocoran Orang Dalam: Rizky Ridho Habis Dimaki-maki Shin Tae-yong
-
Mau Geser Maarten Paes dari Kiper Utama Timnas Indonesia? Nadeo Argawinata cs Harus Lakukan Ini
-
Statistik 2 Klub Lokal Terbanyak Penyumbang Pemain ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
Hobi
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
-
Sadar Posisi, Marc Marquez Tak Ingin Melompati Pecco Bagnaia di Ducati
-
Calvin Verdonk Singgung Taktik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Ini Alasannya
-
Bersaing dengan 2 Seniornya, Apakah Arkhan Kaka Bisa Dilirik oleh STY?
Terkini
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Kandungan Paraben dalam Kosmetik Dianggap Menyebabkan Kanker, Benarkah?
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka
-
Bisa Self Foto, Abadikan Momen di Studio Terbesar Kota Jalur
-
Ulasan Buku Bersyukur Tanpa Libur: Belajar Menerima Apa yang Kita Miliki