Bulan September mendatangkan situasi berbeda antara Vietnam dengan timnas Indonesia. Pasalnya, dalam FIFA Matchday ini, kedua negara mengalami nasib yang berbeda. Indonesia dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 meraup sejumlah poin FIFA, sedangkan Vietnam harus kehilangan poin.
Perbedaan ini membuat peringkat kedua negara pun berubah. Menurut perhitungan footy ranking, Indonesia diperkirakan akan menduduki peringkat 129 FIFA, sedangkan Vietnam berada di 117.
Bagi Indonesia kenaikan peringkat FIFA ini jelas menggembirakan. Namun bagi Vietnam, tak ubahnya kiamat bagi sepak bola Vietnam. Sebab secara hitungan Kim Sang Sik yang kini didaulat melatih timnas Vietnam telah kalah secara beruntun dalam 3 pertandingan. Yang terakhir adalah saat kalah dari Thailand 1-2 di My Dinh Stadium pada Selasa (10/9/2024).
“Poin dikurangi FIFA usai kalah dari Thailand, apakah tim Vietnam masih di “zona aman” di Turnamen Asia,” tulis soha.vn, Rabu (11/9/2024).
Kekhawatiran berkaitan dengan partisipasi Vietnam dalam ajangh Piala Asia 2027. Vietnam termasuk negara yang harus melalui babak kualifikasi untuk turun di Piala Asia 2027. Sementara Indonesia dipastikan telah meraih 1 kursi Piala Asia 2027.
“Dasar pengundian kualifikasi adalah peringkat FIFA. Untuk bisa masuk grup unggulan terbaik, tim Vietnam perlu mempertahankan posisinya di 6 tim dengan peringkat tertinggi,” lanjut soha.vn.
Saat ini posisi Vietnam terhitung cukup rawan karena berada di posisi ke-5 negara Asia dengan peringkat terbaik. Namun posisi ini tidak sepenuhnya aman, sebab Vietnam rawan tergeser oleh kenaikan peringkat negara lain.
Hal ini tampak kentara karena Vietnam di FIFA Matchday bulan Oktober berencana mengadakan turnamen dengan mengundang 2 negara. Mereka adalah India dan Lebanon. Dua negara ini berpotensi mendatangkan kekalahan bagi Vietnam, karena keduanya pun tengah memburu peringkat FIFA.
Nasib sial akan dihadapi Vietnam jika sampai terlempar dari posisi 6 besar. Dengan berada di luar 6 besar, Vietnam berpotensi berhadapan dengan negara-negara kuat yang menghuni pot 1. Kegalauan ini yang tengah menimpa Vietnam.
Sementara itu, di tangan Kim Sang Sik, timnas Vietnam belum menemukan formula yang tepat. Terbukti mereka masih tetap kalah saat berhadapan dengan Thailand yang tidak turun full team.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
3 Hal yang Membuat Prestasi Timnas Indonesia U-17 Layak Mendapat Apresiasi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
Artikel Terkait
-
Dikira Bagus, Media Asing Bongkar Peran Shin Tae-yong di Seongnam FC Usai Ditendang Timnas Indonesia
-
Resmi dari FIFA! Jadwal Timnas Indonesia vs China di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Jam dan Tanggal
-
Vietnam Kirim 3 Pemain ke ASEAN All Stars, Timnas Indonesia Tak Lepas Bintang Utama?
-
Mengenal Piala Dunia U-17 2025: Format, Peserta, dan Calon Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Liburan Lebih Hemat, Kunjungi 4 Negara dengan Nilai Tukar Rupiah Tinggi Ini
Hobi
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
-
Tanpa Naturalisasi, 3 Pemain Ini Bisa Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia
-
Eduardo Almeida Dukung Peningkatan Kualitas Sepak Bola Indonesia, Mengapa?
Terkini
-
Suho EXO Terpilih Jadi Duta Kehormatan Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia
-
Chill dan Stylish, Ini 4 Daily Look ala BIBI yang Cocok Buat Kamu Coba
-
Pergi ke Luar Angkasa, Katy Perry: Saya Sangat Merekomendasikan Ini
-
5 Drama China yang Dibintangi Wu Yuheng, Ada The Blossoming Love
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati