PSSI dan Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB/Koninklijke Nederlandse Voetbalbond) telah menandatangani memorandum of understanding (MoU) kerja sama di Jakarta, Indonesia pada Rabu, 25 September 2024, siang WIB.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menjadi representasi PSSI dalam penandatanganan kerja sama ini, sementara dari pihak KNVB diwakili oleh Gijs de Jong sebagai Secretary General, Michael van der Star (Head of International Program & WorldCoaches), dan Ruud van der Sar (Head of Sales, New Partnership).
Dalam MoU tersebut, terdapat beberapa fokus kerja sama antara PSSI dan KNVB. Kerja sama Indonesia dan Belanda meliputi meningkatkan kualitas dan pengalaman tim nasional Indonesia di semua kelompok umur baik putra maupun putri, dan peningkatan kualitas pemain muda.
"Salah satu poin dari kemitraan ini ditujukan untuk meningkatkan kualitas dan pengalaman tim nasional Indonesia di semua kelompok umur baik putra maupun putri. Dengan fokus utama pada peningkatan kualitas pemain bertalenta dan berusia muda," ujar Erick Thohir di Jakarta saat menerima tiga orang perwakilan KNVB, Rabu (25/9/2024), dilansir dari laman resmi PSSI.
Erick Thohir pun berharap agar kerja sama yang dilangsungkan oleh PSSI dan KNVB ini dapat berdampak baik bagi persepakbolaan di Indonesia, khususnya banyaknya pemain berbakat yang berkembang.
"Kami optimistis akan banyak pemain berbakat Indonesia kian berkembang melalui kerjasama ini," ujar mantan Presiden Inter Milan dan DC United itu menambahkan.
Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut menjelaskan dasar di balik kolaborasi antara PSSI dan KNVB. Menurut Erick, konsistensi prestasi juara Piala Eropa 1988 itu dan pembinaan terstruktur di berbagai level usia pemain di Belanda menjadi alasan untuk berkolaborasi.
"Ini kelanjutan dari pertemuan pada bulan Mei lalu, yakni PSSI dan KNVB sepakat untuk mengembangkan hubungan yang lebih kuat antara asosiasi masing-masing untuk keuntungan bersama, perkembangan promosi, dan kesuksesan sepakbola yang berkelanjutan di setiap negara. Indonesia tentu yang akan banyak belajar, dan saya senang karena KNVB siap membantu dan memberikan apa yang kami butuhkan," lanjut Erick.
Erick Thohir juga menyatakan babak baru kerjasama antara PSSI dan KNVB juga difokuskan pada berbagai proyek pengembangan. Salah satunya, pendidikan pelatih sepak bola Indonesia.
Selain itu, PSSI dan KNVB akan rutin mempertemukan timnas kedua negara dalam laga-laga persahabatan. Kali terakhir, timnas Indonesia jumpa Belanda pada Juni 2013 silam. Bertanding di Stadion Gelora Bung Karno, Indonesia kalah 0-3 dari Belanda besutan Louis van Gaal. Tiga gol Belanda masing-masing dicetak lewat Siem de Jong (dua gol) dan Arjen Robben.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Bawa Timnas Indonesia Hajar Arab Saudi, STY Disebut Berhasil Balikkan Opini Negatif
-
Langit Menjadi Batas bagi Marselino Ferdinan...
-
Perasaan Campur Aduk Kevin Diks setelah Debut Bersama Timnas Indonesia
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Awas Timnas Indonesia, Rekan Calvin Verdonk Jago Cetak Gol di Luar Jepang!
Artikel Terkait
-
Here We Go! Elkan Baggott Muncul Kasih Kode ke Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Gilas Arab Saudi
-
FIFA 'Rayakan' Timnas Indonesia Hajar Arab Saudi: Magis Marselino Ferdinan!
-
Jalan Terjal Timnas Indonesia Akhiri Kutukan 43 Tahun Tak Menang atas Arab Saudi
-
Maarten Paes Masuk Daftar 10 Kiper dengan Save Terbanyak, Lampaui Penjaga Gawang Bahrain
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
Hobi
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'