Kabar yang cukup buruk menghampiri salah satu pemain timnas Indonesia, yakni Justin Hubner. Melansir dari akun instagram @arsiptimnas, pemain asal klub Inggris, Wolverhampton Wanderers tersebut didiagnosa terkena gegar otak dan diprediksi harus menepi selama beberapa waktu kedepan.
Sebelumnya, bek berusia 20 tahun ini sempat menjalani perawatan saat timnya, yakni Wolverhampton Wanderers U-21 melawan Aston Villa U-21 di lanjutan laga Premier League 2 pada akhir pekan lalu. Terlihat sang pemain harus ditandu keluar jelang laga usai. Namun, saat itu belum ada info apapun mengenai kondisi sang pemain. Justin Hubner baru memberikan perkembangan kondisinya pada Kamis (19/12/2024) kemarin melalui akun instagram pribadinnya @justinhubner5.
“Untuk semua yang bertanya kapan saya kembali, saya mungkin akan absen selama empat minggu. Saya mengalami gegar otak dan perlu banyak istirahat. Saya akan kembali,” tulis Justin Hubner di akun instagram pribadinya.
Jika melihat dari pernyataan sang pemain, Justin Hubner kemungkinan akan absen selama kurang lebih 4 pekan atau sekitar 1 bulan. Hal ini mengisyaratakan bahwa dirinya tak akan memperkuat timnas Indonesia di ajang AFF Cup 2024 nanti kendati skuad garuda lolos ke babak semifinal. Sebelumnya, beredar rumor bahwa Justin Hubner dan Ivar Jenner akan dilepas klubnya saat timnas Indonesia lolos ke babak semifinal ajang AFF Cup 2024.
Akankah Justin Hubner Juga Absen Lawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026?
Kondisi cedera gegar otak yang dialami oleh Justin Hubner memang dianggap cukup serius kendati sang pemain menyebutkan bahwa dirinya akan absen selama 4 pekan. Hal ini tentunya menimbulkan pertanyaan apakah sang pemain bisa bermain di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 round 3 zona Asia melawan Australia nantinya?
Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), timnas Indonesia dijadwalkan akan bertandang ke markas timnas Australia di Sydney Stadium pada bulan Maret 2025 mendatang. Jika melihat dari jadwal pertandingan tersebut, Justin Hubner diprediksi bisa bermain saat laga melawan Australia nantinya. Tentunya hadirnya bek yang juga pernah membela timnas Belanda U-21 ini diharapkan kian memperkokoh lini pertahanan timnas Indonesia yang memerlukan kekuatan terbaiknya di laga tersebut.
Namun, tentunya kita berharap kondisi penyembuhan Justin Hubner dapat berlangsung dengan baik dan tak mengalami masalah kedepannya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Rekomendasi Sepeda Motor Bekas, Harga Kurang dari 5 Juta Rupiah
-
Ironi Karir Marselino Ferdinan: Gacor di Skuad U-21, Tak Bisa Tembus Tim Senior Klub
-
Hadirnya Pascal Struijk Ancam Posisi Duo Kapten Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Media Vietnam Soroti Rencana Indonesia Naturalisasi Pemain Liga Inggris
-
Piala AFF U-23: Peluang Jens Raven Buktikan Kualitasnya di Skuad Garuda
Artikel Terkait
-
Ironi Karir Marselino Ferdinan: Gacor di Skuad U-21, Tak Bisa Tembus Tim Senior Klub
-
Agen Soal Pascal Struijk: Dia Bingung Tentukan Pilihan
-
Hadirnya Pascal Struijk Ancam Posisi Duo Kapten Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Buka-bukaan! Joey Pelupessy Bongkar Kepribadian Asli Patrick Kluivert
-
Sandy Walsh, Yokohama F. Marinos dan Teguran Keras Semesta Melalui Al-Nassr
Hobi
-
Sudirman Cup 2025: Jadwal Laga Hari Pertama Babak Group Stage
-
Jika Sandy Walsh Saja Ditepikan, Sudah Pasti Liga Jepang Tak Ramah kepada Pemain Indonesia
-
Ironi Karir Marselino Ferdinan: Gacor di Skuad U-21, Tak Bisa Tembus Tim Senior Klub
-
Sudirman Cup 2025 Day 1: Line Up Indonesia Vs Inggris
-
Hadirnya Pascal Struijk Ancam Posisi Duo Kapten Timnas Indonesia, Kok Bisa?
Terkini
-
Review Film On Swift Horse: Mengembara dengan Luka dan Cinta
-
Kronik Dehumanisasi dalam Kebijakan: Ketika Angka Membungkam Derita
-
3 Rekomendasi Sepeda Motor Bekas, Harga Kurang dari 5 Juta Rupiah
-
Drama Korea The Haunted Palace Raih Rating Tinggi Minggu Ini, Sudah Nonton?
-
Review Film Havoc: Aksinya Brutal tapi Ceritanya Lesu