Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Kevin Topan Kristianto
Timnas Indonesia saat melakoni laga Kualifikasi Piala Dunia 2022. Kini, Timnas Indonesia akan dilatih pelatih asal Belanda. (Official PSSI/PSSI.org)

Timnas Indonesia sebentar lagi akan dilatih juru taktik baru. Menurut pernyataan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, setelah konferensi pers pada Senin (6/1/2025), Timnas Indonesia akan ditangani oleh pelatih asal Belanda.

"Benuanya Eropa, negaranya Belanda," kata Erick Thohir ketika ditanya soal sosok pelatih yang akan menggantikan Shin Tae-yong, dikutip dari Suara.com.

Beberapa jam setelah Erick Thohir memberikan kisi-kisi soal sosok peramu taktik baru Timnas Indonesia pengganti Shin Tae-yong, pakar transfer sepak bola Eropa sekaligus jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano, justru memberikan bocoran secara detail mengenai pelatih baru Timnas Indonesia melalui postingan di akun media sosialnya. Dan sosok pelatih baru Timnas Indonesia itu adalah Patrick Kluivert.

"Patrick Kluivert akan menandatangani kontrak sebagai pelatih kepala Indonesia yang baru, kesepakatan telah tercapai," cuit Romano di media sosial X tersebut.

"Kontrak 2 tahun plus opsi 2 tahun, presentasi akan dilakukan pada 12 Januari di Indonesia."

"Targetnya adalah mencapai kualifikasi Piala Dunia."

Meski belum diumumkan secara resmi oleh PSSI, informasi yang disampaikan oleh Fabrizio Romano dipastikan A1, karena beliau dikenal sebagai sosok dengan informasi yang akurat dikalangan pecinta sepak bola. Bahkan ia sering kali mendahului pengumuman resmi.

Jika kabar di atas benar terjadi, maka Timnas Indonesia akan merasakan lagi dilatih oleh pelatih asal Belanda. Lantas, kapan kali terakhir Timnas Indonesia dilatih pelatih asal Belanda?

Berdasarkan data dari Transfermarkt, Timnas Indonesia kali terakhir dilatih oleh juru taktik dari negeri Kincir Angin pada 2015 atau 10 tahun yang lalu. Kala itu, skuad Garuda ditangani oleh Pieter Huistra yang kini menjadi pelatih Borneo FC.

Dilansir dari laman resmi PSSI, Pieter Huistra awalnya ditunjuk sebagai direktur teknik Timnas Indonesia pada 4 Desember 2014. Namun, pada 7 Mei 2015, Pieter Huistra ditunjuk PSSI untuk menjadi pelatih interim Timnas Indonesia senior.

Kala itu, tugas Pieter Huistra adalah menatap Kualifikasi Piala Dunia 2018 melawan Taiwan dan Irak. Namun sayang, belum melakukan tugasnya sebagai pelatih interim, sepak bola Indonesia mendapatkan sanksi dari FIFA pada 30 Mei 2015, akibat intervensi pemerintah kepada PSSI.

Padahal, Pieter Huistra sudah mempersiapkan daftar 25 pemain untuk laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 pada Juni 2015. Alhasil, skuad Garuda tidak pernah menjalani pertandingan selama dipegang Pieter Huistra.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Kevin Topan Kristianto