Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Hafsah Azzahra
Laman Yoursay.id

Tahun ini Suara.com genap berusia 8 tahun, dan di tahun ini pula adalah pengalaman pertama saya dalam mengikuti kompetisi menulis yang diadakan oleh media raksasa ini. Tema yang diusung pun sederhana, tetapi tetap memancing kreativitas penulis dalam menulis.

Awalnya, saya sempat kebingungan karena saya tidak memiliki pengalaman apapun di bidang ini. Namun, dengan melihat karya penulis lain, saya jadi mengerti bahwa karya yang diinginkan Suara.com sangatlah sederhana. Asalkan tulisan tersebut jujur, berimbang, dan independen, maka tulisan tersebut akan dimuat di situs Yoursay yang merupakan bagian dari Suara.com.

Hal ini terlihat juga dari kategori lain non lomba yang dimuat di laman Yoursay. Beragam tema tulisan memperlihatkan kreatifitas penulis tanpa berat sebelah atau memprioritaskan 1 tema tertentu. Sehingga para penulis konten memiliki kebebasan untuk mengembangkan diri. Asal mencantumkan sumber valid dan aman, tidak plagiasi, dan penulisan rapi, artikel tersebut pasti dimuat di laman Yoursay.  Sebagai seorang pemula, awalnya saya menganggap kalau menjadi penulis konten ini luar biasa sulitnya. Sehingga saya awalnya lebih memilih untuk menekuni fiksi selama kurang lebih 2 tahun.

Hingga suatu ketika, ketika saya sedang mencari sesuatu di laman pencari, saya menemukan artikel teman saya dimuat di Yoursay dan ada di halaman pertama Google. Sejak itu saya tertarik untuk mencari tahu dan mempelajari bagaimana cara menulis artikel hingga dimuat di platform seperti Yoursay.

Dengan bekal ilmu kepenulisan yang saya miliki selama 2 tahun terakhir ternyata tidak membuat segalanya mudah. Karena ketika menulis non fiksi sedikit berbeda dengan menulis fiksi. Namun, saya tidak menyerah untuk mencoba hingga akhirnya tulisan-tulisan saya pun dimuat di Yoursay dan beberapa kali menghiasi berita utama Google.

Menulis di Yoursay tidak sesulit di media lain. Kurasinya tergolong cepat dan tidak terlalu ketat. Dengan hadirnya Yoursay yang merupakan bagian dari Suara.com juga menjadi rumah nyaman bagi para penulis di tengah maraknya porno literasi beberapa tahun terakhir ini. Sebagai penulis yang juga aktif di beberapa platform novel daring, saya merasa menulis di Yoursay bagaikan angin segar karena tulisan di platform ini sangatlah ‘bersih’. 

Prosesnya pun mudah. Penulis hanya perlu menyetor tulisan pendek sebanyak 300 kata agar dapat dimuat. Penulis sama sekali tidak dibatasi dalam berkarya, asalkan ‘bersih’ dari unsur porno, sara, kekerasan, dan unsur ilegal lainnya. Proses pencairan dana dari hasil menulis di platform ini juga tergolong mudah dan cepat.

Dengan semua kelebihan ini, saya berharap Yoursay dan Suara.com tetap bisa menjadi rumah bagi para penulis, terutama bagi mereka yang baru saja menekuni dunia penulis konten. Dengan begitu, para pemula pun bisa ambil bagian untuk terus memberi arti melalui tulisan dengan dijembatani oleh Yoursay dan Suara.com

Hafsah Azzahra