Stres adalah respon natural dalam diri manusia ketika berhadapan dengan sesuatu yang sulit untuk diatasinya. Biasanya orang yang mengalami stres akan merasa tertekan, yang mana ternyata itu baik bagi pertumbuhan diri dan juga kesehatan.
Rahasia ini belum benyak diketahui, jadi mari kita bahas 3 alasan kenapa stres justru bermanfaat bagimu:
Stres dapat meningkatkan motivasi
Meskipun stres dapat membuatmu merasa kewalahan, tetapi tingkat stres yang tinggi juga sedang dapat meningkatkan motivasi dirimu untuk menyelesaikan suatu pekerjaan.
Misalnya, tekanan tenggat waktu dapat membantumu lebih fokus dan lebih memperhatikan pekerjaan karena waktu yang terbatas.
Karena terkadang, kita tahu ada banyak pekerjaan yang harus diselesaikan, namun kurangnya motivasi membuat kita menunda-nunda waktu untuk melakukannya. Dengan adanya tenggat waktu, yang menyebabkan tekanan dan stres, kita dapat merasakan motivasi yang lebih untuk menyelesaikan pekerjaan secepat mungkin.
Stres dapat membangun kekuatan diri untuk tumbuh
Merasakan stres yang luar biasa dapat memaksa dirimu untuk memecahkan masalah yang ada, dengan begitu kepercayaan dirimu terbangun dan itu merupakan keterampilan yang penting untuk masa depanmu.
Dengan meningkatnya kekuatan dan kepercayaan diri, maka kita akan cenderung tidak mudah merasa terancam dan lebih bisa mengendalikan situasi yang kita hadapi. Setelah menghadapi rasa takut itu, kamu akan merasa lebih siap untuk menghadapi hal-hal lainnya dikemudian hari, tentu saja karena kamu sudah pernah mengalaminya.
Stres dapat membantumu terhindar dari flu
Dikutip dari HealthLine, respons fight-or-flight yang kamu rasakan saat stres dirancang untuk melindungi dirimu, baik itu dari cedera atau ancaman lain yang dirasakan. Yang menarik dari hormon stres dosis rendah adalah ia juga membantu melindungimu dari infeksi.
Stres sedang merangsang produksi bahan kimia yang disebut interleukin dan memberi dorongan kepada sistem kekebalan untuk melindungi diri terhadap penyakit (berbeda dengan stres kronis, yang menurunkan kekebalan dan meningkatkan peradangan).
Jadi, jika virus atau flu menyebar di sekitar lingkunganmu, stres yang "baik" dalam hidupmu mungkin satu-satunya obat yang kamu butuhkan untuk tetap sehat.
Nah, itu tadi 3 alasan kenapa stres bisa bermanfaat bagimu. Jadi, setiap kali kamu merasakan stres, ingat juga manfaatnya yang bisa jadi tidak kamu sadari dapat membantu dirimu.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
7 Fakta Mengejutkan tentang Manfaat Lavender dan Chamomile untuk Mengobati Stres
-
Manfaat Ajaib Resep Jus Wortel dan Madu untuk Penglihatan yang Lebih Tajam
-
7 Fakta Mengejutkan tentang Herbal Langka yang Hampir Punah
-
5 Manfaat Ginseng Jawa untuk Vitalitas yang Jarang Kamu Tahu
-
Benarkah Cuci Piring dan Beres-Beres Rumah Bisa Redakan Stres? Cek Faktanya
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan