Sebagai manusia yang tentunya memiliki perasaan, tentulah kita memiliki sosok yang dikagumi, disayangi, atau dicintai. Hal yang amat wajar ketika ingin tampil semenarik dan sekeren mungkin di depan si dia.
Tapi, yang gak kalah penting dari penampilan luar aja, sebisa mungkin kamu harus wangi. Parah banget kan udah dandan cakep-cakep ternyata pas dideketin bikin kabur orang?
Nah, gak perlu risau. Kamu bisa simak tips-tips berikut ini untuk tampil segar dan wangi di depan pasangan!
Ini adalah hal paling dasar untuk membersihkan badan dari kotoran yang menempel dan juga bau dari keringat setelah beraktivitas. Perlu digarisbawahi lagi, bahwa tubuh kita yang bau bisa jadi juga berasal dari rambut. Polusi, keringat, ketombe, dan bau apek bisa menjadi asal muasal bau tersebut. Jadi, jangan lupa keramas!
2. Gunakan Parfum dengan Benar
Kamu biasa menyemprot parfum ke mana? Baju atau kulit? Di bandingkan pakaian, wangi akan lebih bertahan ketika kamu memakainya di kulit. Tapi, tidak semua parfum cocok bagi kulit kita.
Jadi, carilah parfum yang memang aman untuk kulit dan tidak membuat iritasi. Kamu juga bisa menggunakan bodymist, walau ketahanannya tidak selama parfum, tapi tetap wangi dan tentunya aman untuk kulit.
3. Sikat Gigi dan Penyegar Mulut
Selain rambut yang bisa bikin bau dan apek, mulut kita juga sumber kuman dan bau. Faktanya, sikat gigi aja ternyata nggak cukup untuk mengatasi bau mulut. Terutama bagi orang-orang yang punya permasalahan kesehatan pada lambung, maka penyegar mulut jangan sampai terlupakan!
4. Jangan Melewatkan Deodorant
Sumber bau badan utama yang menjangkiti manusia biasanya bertempat di sisi-sisi tersembunyi. Salah satunya adalah ketiak. Produksi keringat di bagian ini bahkan biasanya memiliki bau yang lebih asam dibandingkan bagian tubuh lain. Selain itu deodorant juga dapat mengontrol keluarnya keringat di bagian ketiak. Jadi, deodorant itu penting!
5. Jangan Asal Pilih Bahan atau Warna Pakaian
Pakaian hitam dinilai lebih cepat menyerap panas? Yups! Inilah pentingnya memilah warna pakaian yang kita gunakan untuk beraktivitas. Ketika kegiatanmu lebih banyak outdoir dan cukup berat, sebaiknya hindari pakaian berwarna hitam.
Selain itu, bahan pakaian juga penting. Kain katun akan lebih mudah menyerap keringat sehingga keringat tidak akan terjebak di bawah baju, dan tentunya angin akan mengeringkan dan bau keringat tidak akan semakin parah. Jadi, penting juga mempertimbangkan kain pakaianmu.
6. Atur Pola Makan dan Istirahat
Ini adalah bagian terpenting dari 5 hal yang telah tersebut di atas. Disadari atau tidak, makanan dan minuman yang kita konsumsi sehari-hari juga akan mempengaruhi aroma tubuh kira.
Tubuh kita baik yang di dalam dan luar semuanya merupakan kesatuan yang tak terpisahkan. Sering kali gejala seperti bau badan yang menyengat juga adalah reaksi tubuh sebagai sinyal jika organ dalam kita ada yang bermasalah.
Jadi, penting banget memilah hal-hal yang masuk ke tubuh kita. Tentunya diiringi dengan pola istirahat yang cukup juga.
Sekian sederet tips agar tetap bisa wangi di depan pasangan. Semoga dapat menjadi manfaat bagi pembaca!
Baca Juga
-
Sejak Kapan Gaji Minimum Jadi Benefit? Potret Buram Dunia Kerja Kita
-
Gonta-ganti Kemasan dan Lingkaran Mati Konservasi Lingkungan
-
Demokrasi Bukan soal Kubu: Kenapa Kita Tak Bisa Kritik Tanpa Dicap?
-
Memahami Manusia Lewat Biologi di Buku Behave karya Robert Sapolsky
-
Ulasan Buku The Magic of Thinking Big: Motivasi yang Tak Lekang oleh Zaman
Artikel Terkait
-
5 Langkah Membuat Diri Tetap Terjaga Meskipun Sudah Mengantuk, Pernah Coba?
-
4 Tips Mengatasi Perasaan Takut Jatuh Cinta Lagi, Belajar dari Masa Lalu!
-
Makin Cantik usai Bebas Penjara, Nia Ramadhani Kena Nyinyir Gara-Gara Pakai Filter di TikTok
-
4 Dampak Trauma yang Sering Muncul, Sadari Sekarang!
-
6 Sumber Cinta selain Pasangan Kekasih yang Sering Disepelekan
Lifestyle
-
4 Peeling Gel Cica, Solusi Eksfoliasi Kulit Sensitif untuk Cegah Iritasi
-
Career Minimalism ala Gen Z: Mengenal Tren Kerja yang Anti Burnout
-
Bingung Pilih Speaker JBL Portable? Ini 5 Model Original Paling Worth It
-
Review Proyektor Murah Berkualitas: 5 Pilihan Satu Jutaan untuk Bioskop Mini di Rumah
-
4 OOTD Versatile ala Woochan ALLDAY PROJECT, Kasual ke Mid Formal Style
Terkini
-
Sule Disebut Ingin Menikah Lagi dengan DJ, Mahalini Refleks Nyebut!
-
Padang Pulih: Menanti Matahari dan Kembali Bangkitnya Ranah Minang
-
Stop! Manohara Tegaskan Tak Ingin Disebut 'Mantan Istri' Pangeran Kelantan
-
Melawan Budaya Patriarki dari Rumah Sendiri: Perlawanan Sunyi ala Gen Z
-
Latih Timnas Indonesia, John Herdman Justru Bandingkan dengan Timnas Kanada