Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Rosa Ihza Arlinda
Ilustrasi menyimpan buah dan makanan agar lebih tahan lama. (Pexels.com/Roman Biernacki)

Persoalan yang sering kali ditemukan mengenai buah dan sayur adalah cepat membusuk. Kecepatan membusuknya buah dan sayuran memiliki waktu yang berbeda-beda tergantung dari jenisnya.

Untuk mencegah cepat membusuknya buah dan sayuran, Anda perlu menyimpannya dengan benar. Hal ini dapat membuat Anda hemat dan untung. Dilansir laman Simply Recipes, berikut adalah tips menyimpan buah dan sayur agar tahan lama.

1. Bilas Menggunakan Cuka

Penggunaan cuka salah satunya untuk memperpanjang usia buah, khususnya jenis beri. Cuka dapat membunuh bakteri penyebab membusuknya buah tanpa mempengaruhi rasa. Tips ini dapat mempertahankan buah beri hingga satu minggu.

Caranya, buah beri segar dimasukan kedalam mangkuk yang berisi cuka dan air, dengan perbandingan 1:3. Kemudian, diaduk dan dibilas kembali dengan air. Keringkan buah menggunakan tisu dan letakkan di dalam wadah.

BACA JUGA: 5 Manfaat Cuka Putih bagi Kesehatan yang Sayang untuk Dilewatkan

2. Menyimpan di Dalam Kulkas

Menyimpan buah di dalam kulkas umumnya sering dilakukan banyak orang. Khususnya buah apel, penyimpanan terbaiknya adalah di dalam kulkas. Namun, penyimpanan buah apel harus dipisahkan dengan sayuran, karena bisa mempercepat pembusukan sayuran tersebut.

Cara penyimpanannya cukup mudah, masukan buah apel ke dalam wadah plastik dan simpan di kulkas. Tips ini dapat membuat apel bertahan dua minggu bahkan bisa lebih.

BACA JUGA: Anti-Ribet, Ini 3 Tips Menyimpan Bahan Makanan Tanpa Kulkas untuk Anak Kost

3. Simpan seperti Karangan Bunga

Daun ketumbar, daun bawang, dan berbagai tanaman herbal lainnya memiliki umur yang relatif pendek. Hal ini membuat tanaman tersebut sering dibuang karena layu ataupun membusuk. Untuk memperpanjang usia tanaman herbal tersebut Anda dapat menyimpannya seperti karangan bunga.

Caranya lumayan mudah dilakukan, potong dan buang bagian batang yang layu. Batang dan daun yang masih bagus dimasukan ke dalam toples ataupun wadah yang berisi air, hingga terendam batangnya.

Tutup bagian atas menggunakan plastik dan masukan ke dalam lemari es. Tips ini dapat memperpanjang usia tanaman herbal sekitar dua minggu.

Nah, itulah tips menyimpan sayuran dan buah agar lebih tahan lama. Anda dapat mempraktekan tips ini dengan mudah di rumah. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Rosa Ihza Arlinda