Baru-baru ini viral di media sosial video seorang bapak paruh baya mengamuk ke petugas SPBU gegara ditolak isi BBM pakai wadah jiriken. Video viral itu pertama kali dibagikan oleh pemilik akun TikTok suryachindi.
Dikutip dari akun Instagram memomedsos yang membagikan ulang video tampak antrean pembeli BBM di salah satu SPBU di Poriaha, Tapanuli Tengah. Dalam rekaman video ada petugas SPBU yang memakai seragam hijau melayani antrean pembeli BBM.
Seorang bapak yang mengendarai seoeda motor roda dengan gerobak di samping tiba giliran membeli BBM. Namun, bapak yang memakai topi coklat ini ditolak oleh petugas SPBU.
Penolakan terjadi karena bapak tersebut membeli BBM dengan memakai wadah jeriken. Ia langsung mengamuk kepada petugas SPBU yang berjaga.
"Seorang bapak mengamuk gara-gara tidak dikasih minyak berjeriken," keterangan tulisan dalam video seperti dikutip oleh Yoursay.id, Selasa (25/10/2022).
Bapak itu melempar petugas SPBU dengan jeriken yang dibawanya berulang kali. Petugas SPBU hanya diam dan menghindar ketika dilempari jeriken oleh bapak ini.
Tak berselang lama datang seorang pria dan wanita yang berusaha untuk meredam emosi si bapak. Mereka tampak memberikan pengertian kepada si bapak yang mengamuk tersebut.
Menurut pemilik akun TikTok suryachindi, petugas SPBU menolak melayani bapak itu karena sudah menjadi peraturan jika mengisi BBM tidak boleh memakai jeriken tanpa surat izin. Petugas SPBU sudah menanyakan lebih dulu kepada si bapak soal surat izin ternyata tidak ada.
"Iya petugas minta surat dari dinas gak ada makanya gak dikasih," ungkap pemilik akun TikTok suryachindi di kolom komentar unggahan videonya.
Berdasarkan Surat Edaran Menteri ESDM Nomor 13 Tahun 2017 tentang Ketentian Penyaluran Bahan Bakar Minyak melalui penyalur dinyatakan bahwa terdapat pelarangan melayani pembelian JBKP Pertalite dengan jeriken. Badan usaha yang sah sebagai penyalur BBM yakni Pertamina yang dapat menyalurkan langsung ke pengguna.
Namun, ada kelonggaran bagi pelanggan yang telah memiliki surat rekomendasi seperti untuk usaha perkebunan maka dibolehkan pembelian BBM menggunakan jeriken.
Video yang mungkin Anda suka:
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Usai Public Speaking-nya Dianggap Melebihi Gibran, Nelayan Kholid Disambut Meriah
-
Pelatihan Pemandu Karaoke 'LC' Bersertifikasi Kemnaker Viral, Begini Reaksi Netizen
-
Bus Transjakarta Terperangkap Lubang di Rel KA Grogol, Netizen Gaduh: Pajak Doang Gede, Jalanan Rusak
-
Viral Sopir Mobil LCGC Suzuki Todongkan Pistol di SPBU, Diduga Tak Mau Tunjukkan Barcode
-
Ramai Tren Tulisan vs Orangnya, Puisi Prabowo Mendaki Semeru Karya Fufufafa Viral: Masterpiece!
News
-
Kelompok KKN Unila Sukses Adakan Sosialisasi Sistem IoT di SMP Negeri 1 Bumiratu
-
10 Rekomendasi Menu di The Duck King, Dapatkan Diskon 30 Persen dari BRI!
-
Asyik! Agasthya Veintisia Nikmati Pertunjukan Tari di Obelix Sea View
-
Seru! SMA Negeri 1 Purwakarta Akhiri Studi Kampus di Akademi Angkatan Udara
-
Spektakuler! Puncak Acara Makrab Agasthya Veintisia di Grha Sarina Vidi
Terkini
-
Jadwal Laga Perempat Final Wakil Indonesia di Indonesia Masters 2025
-
3 Pelembab Berwarna Pink dengan Tekstur Ringan, Ampuh Perbaiki Skin Barrier
-
Novel Tell Me Everything: Kisah Sukses Seorang Pengacara Lanjut Usia
-
FIFTY FIFTY Bagikan Highlight Medley Album Remix 'Love Tune: Rewired'
-
Taman Kambang Iwak, Pesona Wisata Gratis di Tengah Kota Palembang