Pangeran Biru Persib Bandung akan kembali mentas pada gelaran Liga 1 Indonesia pekan kesebelas dengan melawan Laskar Joko Tingkir, Persela Lamongan. Meski saat ini kedua kesebelasan menempati posisi yang bertolak belakang, di mana Persib Bandung menduduki posisi runner-up klasemen sementara, sedangkan Persela berada di urutan kesepuluh, tetapi hal tersebut tak mengurangi keseruan pertarungan dua klub yang menjadi wakil dari Jawa Barat dan Jawa Timur ini.
Selain gengsi dua tim biru, tentu saja ada beberapa alasan lain yang membuat laga kedua kesebelasan ini layak untuk masuk dalam daftar tonton laga Liga 1 Indonesia pekan kesebelas. Kira-kira, apa saja ya?
1. Catatan Belum Terkalahkan
Dikutip dari laman ligaindonesiabaru, hingga memasuki pekan kesebelas gelaran Liga 1 Indonesia, Persib Bandung memiliki catatan yang membuat para kontestan lain iri sekaligus gemas.
Pasalnya, Maung Bandung menjadi satu-satunya tim yang belum pernah merasakan kekalahan dalam 10 laga yang telah mereka jalani. Maka tak heran jika setiap tim yang bertemu dengan mereka, akan semakin berlipat ganda motivasinya untuk “mencoreng” catatan manis sang Pangeran Biru.
2. Hanya Sekali Menang dalam Lima Laga Terakhir
Persela Lamongan musim ini tengah menjalani ketidakstabilan dalam bermain. Dalam 10 laga yang mereka jalani, tercatat mereka mampu menang dalam 3 laga, tiga kali seri dan menelan kekalahan sebanyak empat kali.
Bahkan, dalam lima laga terakhir yang mereka jalani, Laskar Joko Tingkir hanya mampu mencatatkan satu kali kemenangan ketika berjumpa dengan sesama tim asal Jawa Timur, Persik Kediri. Sementara tiga laga berakhir dengan skor imbang, dan satu laga lainnya, berakhir dengan kekalahan telak 3-0 ketika melawan tim Jawa Timur lainnya, Arema.
3. Head-to-head Kedua Kesebelasan
Meski kini kedua kesebelasan berada di jalur yang berbeda pada klasemen sementara, tetapi kedua kesebelasan mencatatkan hasil yang berimbang dalam sejarah pertemuan yang telah dijalani. Dalam catatan ligaindonesiabaru, Persib Bandung dan juga Persela Lamongan telah bertemu sebanyak 22 kali, di mana kedua kesebelasan masing-masing mencatatkan 8 kali kemenangan, dan 6 laga lainnya berakhir dengan skor imbang.
Tentu hal ini menjadi sebuah daya tarik tersendiri bagi pertandingan ini, di mana perbedaan posisi, tak selalu mempresentasikan perbedaan kualitas tim yang akan bertemu.
Bagaimana teman-teman pecinta bola? Berminat untuk menonton laga Persib vs Persela Lamongan?
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
Akademi Persib Bandung Jadi Wakil Indonesia di Gothia Cup 2025
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
Ulasan
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Ulasan Novel The Years of the Voiceless: Potret Kehidupan di Bawah Represi
-
Review Film Officer Black Belt, Kisah Kim Woo Bin dalam Menangkap Penjahat
-
Review Film We Live in Time, Kisah Romansa yang Dibintangi Andrew Garfield
Terkini
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
-
Kolaborasi Tim Peserta Pilkada Polewali Mandar 2024 Melalui Gerakan Pre-Emtif dalam Pencegahan Politik Uang
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi