Kamu akan mempelajari tanggung jawab seorang pemimpin melalui buku 100 Great Leadership Ideas.
Seorang pemimpin yang sukses bukan berarti terbebas dari beragam persoalan. Justru salah satu ciri pemimpin yang sukses ialah ketika ia mampu menghadapi kegagalan dan menjadikannya sebagai pelajaran berharga untuk melangkah maju, melanjutkan perjalanan dengan penuh semangat dan pantang menyerah.
Bila ingin meraih sukses, dalam karier apa pun, termasuk upaya menjadi pemimpin yang sukses, setiap orang harus berani menghadapi kegagalan. Kegagalan yang kita alami menjadi bukti bahwa kita sudah mencoba atau berusaha menggapai sesuatu. Tanpa mencoba, kita tentu tak akan mengerti yang namanya kegagalan dan bagaimana cara menyikapinya.
Dalam buku 100 Great Leadership Ideas dijelaskan, tidak seorang pun bisa menang sepanjang waktu. Satu-satunya cara paling pasti agar terhindar dari kegagalan adalah tidak pernah mengambil risiko, yang tentunya bukan pilihan bagi pemimpin. Jon Chen, presiden dan CEO perusahaan layanan perangkat lunak AS bernama Sybase Inc., mengatakan bahwa pemimpin harus mengakrabi kegagalan: yang terpenting, kita belajar dari proses tersebut.
Seorang pemimpin dituntut terus menantang tatanan yang telah ada. Mereka harus berpikir untuk menemukan cara yang berbeda dan lebih baik untuk melakukan sesuatu, dan mereka harus mendorong seluruh jajaran perusahaan untuk berpikir serupa. Sayangnya, otak kita terprogram untuk berpikir bahwa masa depan akan sama seperti masa lalu (100 Great Leadership Ideas, halaman 273).
Tanggung jawab diperlukan oleh setiap orang, terlebih bagi seorang pemimpin. Dalam buku 100 Great Leadership Ideas dijelaskan, seorang pemimpin harus menerima tanggung jawab atas tindakan timnya. Dalam keadaan yang sulit, stakeholder dalam perusahaan dan masyarakat umum akan berharap untuk menyaksikan pemimpin secara langsung, membahas masalah dan menunjukkan tanggung jawab.
Seorang pemimpin bertanggung jawab atas semua hal yang terjadi dalam perusahaan. Saat keadaan berjalan tidak sebagaimana mestinya, pemimpin harus menampakkan tanggung jawabnya dan hadir di hadapan masyarakat melalui media. Perusahaan tanpa pemimpin yang dapat dimintai tanggung jawab dianggap sebagai perusahaan yang hilang kendali dan berjalan tanpa arah. Tidak ada hal lain yang dapat menggantikan tanggung jawab (100 Great Leadership Ideas dijelaskan, halaman 285).
Semoga terbitnya buku 100 Great Leadership Ideas karya Jonathan Gifforo dapat menjadi referensi berharga bagi para pembaca, khususnya yang menjabat sebagai pemimpin. Selamat membaca.
Baca Juga
-
Buku Perjalanan ke Langit: Nasihat tentang Pentingnya Mengingat Kematian
-
Ulasan Buku Resep Kaya ala Orang Cina, Cara Menuju Kekayaan yang Berlimpah
-
Ulasan Buku "The Wisdom", Merenungi Kebijaksanaan Hidup
-
Tuhan Selalu Ada Bersama Kita dalam Buku "You Are Not Alone"
-
Ulasan Buku Setengah Jalan, Koleksi Esai Komedi untuk Para Calon Komika
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
-
Ulasan Novel The One and Only Bob, Kisah Berani Bob sang Anjing Kecil
Ulasan
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Review Film Drop: Dinner Romantis Berujung Teror Notifikasi Maut
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance