Bintaro menjadi salah satu kawasan di Ibu Kota yang cukup populer di kalangan masyarakat dan sering dijadikan tempat nongkrong muda mudi Jakarta Selatan.
Tentunya ada banyak sekali tempat yang dapat dijadikan pilihan tempat nongkrong di Bintaro, di antaranya saja adalah cafe cafe dengan interior cantik yang akan direkomendasikan di bawah ini.
Berikut 4 rekomendasi cafe yang dapat disambangi sebagai pilihan tempat kumpul hingga mengerjakan tugas bersama teman di Bintaro.
BACA JUGA: 4 Museum Kekinian di Jakarta yang Instagramable, Layak Kamu Kunjungi
1. Willow Habitat
Rekomendasi cafe hits pertama yang wajib dikunjungi apabila sedang berada di Bintaro adalah Willow Habitat dengan konsep desain industri.
Salah satu keunikan dari cafe berikut ialah di dalamnya terdapat banyak pedagang lain menjajakan beragam sajian dengan basis menu berbahan dasar tanaman yang cocok di lidah masyarakat Indonesia.
Pengunjung juga dapat memilih tempat duduk sesuai dengan keinginan, baik itu di area outdoor maupun indoor yang nyaman dan tampak Instagramable.
2. Lot 9 Bintaro
Berikutnya ada Lot 9 Bintaro yang juga termasuk ke dalam cafe yang direkomendasikan dan tidak boleh terlewatkan untuk dikunjungi apabila sedang menginjakkan kaki ke kawasan berikut.
Menu yang ditawarkan di cafe berikut merupakan berbagai sajian khas Indonesia, seperti sate ayam hingga sate kulit yang dimarinasi dalam bumbu rempah pilihan sebelum kemudian dimasak.
Tidak hanya menyajikan kuliner nikmat di lidat, Lot 9 Bintaro juga memiliki desain cafe yang unik sehingga membuatnya cocok dijadikan tempat kumpul sembari mengabadikan momen kebersamaan.
3. Pigeonhole Coffee
Pigeonhole Coffee menjadi rekomendasi cafe hits berikutnya di Bintaro yang selalu ramai oleh pengunjung terutama saat akhir pekan dan jam makan siang tiba.
Mengusung konsep semi glass house, dekorasi Pigeonhole Coffee didominasi oleh warna cokelat dan putih yang membuat suasana nongkrong di tempat berikut akan terasa jauh lebih nyaman.
Pilihan menu yang dapat dipesan apabila mengunjungi cafe berikut ialah beragam jenis kopi hingga lemon cake dan chicken pie yang memiliki cita rasa lezat di lidah.
4. Orbit Brasserie
Selanjutnya ada Orbit Brasserie yang menjadi salah satu cafe populer di Bintaro dan sudah memiliki cabang di beberapa kota besar lainnya di Indonesia.
Apabila bertandang ke tempat berikut, pengunjung dapat memilih untuk menikmati kopi di area indoor maupun outdoor yang menawarkan udara segar di pagi hari.
Keunggulan lain yang dimiliki oleh cafe berikut adalah tersedia pilihan menu yang lengkap, mulai dari menu untuk sarapan, camilan hingga kue sebagai pencuci mulut.
Demikian ulasan mengenai 4 rekomendasi cafe hits yang menyajikan beragam sajian pilihan dengan cita rasa lezat yang wajib dicicipi saat berkunjung ke Bintaro.
Baca Juga
-
Pantai Sawangan, Surga Tersembunyi di Nusa Dua Bali
-
Pantai Samuh, Wisata Gratis dengan Panorama Menawan di Nusa Dua Bali
-
Bukit Pengilon, Spot Healing dengan View Laut Lepas di Jogja
-
The Lost World Farm, Wisata dengan Konsep Peternakan ala Belanda di Jogja
-
Pantai Geger, Pesona Wisata Murah Meriah di Nusa Dua Bali
Artikel Terkait
-
4 Rekomendasi Cafe Favorit di Dago, Sajikan Pemandangan Alam Menakjubkan
-
4 Rekomendasi Cafe di Magelang, Instagramable dan Cocok untuk Abadikan Momen
-
4 Rekomendasi Cafe di Jogja, Cocok untuk Nongkrong dan Mengerjakan Tugas
-
4 Rekomendasi Cafe Hits di Solo, Instagramable Cocok untuk Abadikan Momen
-
4 Rekomendasi Cafe Favorit di Bali, Sajikan Menu Nikmat di Lidah
Ulasan
-
Ulasan Buku Kareem and Khaleel Finding Allah: Refleksi Lembut Soal Keimanan
-
Jeon Somi Narasikan Luka Cinta Lewat Lagu EDM Bertajuk What You Waiting For
-
Musim Panas yang Galau, Plave Sedang Merindu di Lagu Jepang Bertajuk Hide and Seek
-
Luka, Pemulihan, dan Persahabatan, dalam Film Sorry, Baby
-
Review Film Adult Best Friends: Masih Bisa Ketawa Sobatmu Nikah Duluan?
Terkini
-
Targetkan Semifinal, Ternyata Malaysia adalah Tim Besar Paling Tak Beruntung di Piala AFF U-23
-
BabyMonster Usung Energi yang Pedas dan Berapi-api di Lagu Baru 'Hot Sauce'
-
Book Buying Ban: Ujian Terbesar Bagi Pecinta Buku di Era Banjir Diskon
-
Sontek 4 Daily Outfit Minimalis ala IU, Biar Gaya Makin Modis Setiap Hari
-
Super Junior Siap Tunjukkan Sisi Keseksian Dewasa di Lagu Terbaru Say Less