Film A Quiet Place merupakan film hit di tahun 2018 yang mengisahkan tentang sebuah keluarga di tempat terpencil yang harus bertahan hidup dalam suasana sunyi.
Mereka berkewajiban untuk selalu menjaga ketenangan sekitar dengan tidak boleh bersuara. Maka dari itu, mereka hanya bisa mengandalkan bahasa isyarat untuk dapat berkomunikasi sehari-hari. Bila mereka melanggar peraturan tersebut, akan datang monster yang siap menerkam kapan saja.
Dengan sinopsis yang ditawarkan itu, tentu saja film A Quiet Place bisa dibilang menjadi terobosan baru dalam dunia perfilman thriller.
Plot cerita yang diusung untuk film berdurasi 90 menit ini sebenarnya sangat sederhana. Penonton hanya perlu berfokus pada cara keluarga Lee Abbott untuk bertahan hidup di tengah-tengah ancaman monster.
Uniknya, sepanjang film kita akan jarang bertemu dengan suara ataupun dialog. Hampir sekitar 95% film ini menggunakan bahasa isyarat yang membuat kita larut dalam keheningan.
Kesunyian tersebut juga berhasil digabungkan dengan sejumlah teka-teki di tiap adegan yang mampu mengejutkan penonton.
Selain menyuguhkan adegan menegangkan, A Quiet Place turut menyelipkan unsur drama yang berkualitas. Emosi kita akan dibawa naik turun dalam menyaksikan perjuangan sebuah keluarga untuk saling menjaga. Terdapat isu terkait kasih sayang, kepercayaan, hingga rela berkorban yang dijamin mampu menyentuh hati penonton.
Cara keluarga Abbott bertahan hidup dari serangan monster membuat kita akan bersimpati dan mengharapkan happy ending di akhir film.
Film A Quiet Place menjadi bukti bahwa film thriller tak hanya berasal dari keadaan gelap atau malam hari. Unsur kengerian juga bisa didapatkan di saat siang hari dan pada keadaan terang yang jarang ditemukan di film-film lain.
Berkat kesuksesan dari Krasinski sebagai sutradara bersama tim produksi lainnya, A Quiet Place kembali menghadirkan kelanjutan dari perjuangan hidup keluarga Abbott dalam sekuel berjudul A Quiet Place II yang dirilis tahun 2021 silam.
Meski tak ada sosok hantu, film A Quiet Place cocok dijadikan rekomendasi film horror-thriller yang memiliki ketegangan serupa dengan film-film horor berhantu lainnya.
Baca Juga
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Rose BLACKPINK Raup Untung Rp156 Miliar dari Streaming APT. dalam 2 Pekan
-
Buntut Kasus P Diddy, Justin Bieber Bantah Sempat Jadi Korban
-
Sinopsis Mungkin Kita Perlu Waktu, Upaya Sebuah Keluarga Lewati Duka
-
Hwang Jung Eum Ditinggal Banyak Brand, Imbas Jadi Pelaku Penggelapan Dana untuk Kripto
Artikel Terkait
-
Dibintangi Park Ji Hoon, Ini 4 Fakta Weak Hero Class 2 yang Segera Tayang di Tahun Depan
-
Review Film The Flash 2023, Kangen Kisahnya? Ada di CATCHPLAY!
-
Review Film Sosok Ketiga, Santet Istri Pertama
-
Review Film Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji, Gak Semua Penonton Suka!
-
3 Film dan Series Bima Azriel, Kerap Jadi Anak dalam Keluarga Bermasalah
Ulasan
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Ulasan Novel Hi Serana Adreena, Perjuangan Anak Pertama yang Penuh Air Mata
-
Teluk Kiluan, Spot Terbaik untuk Menyaksikan Kawanan Lumba-lumba di Lampung
-
Final Destination Bloodlines: Tawarkan Kedalaman Karakter dan Teror Mencekam
-
Ulasan Lagu Paranormal: Teman Minum Kopi di Pagi Hari Saat Sedang Jatuh Hati
Terkini
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
-
Realme GT 7T Segera Hadir dengan Sensor Selfie 32 MP dan Baterai Jumbo 7000 mAh