Untuk menjadi seorang konten kreator di era sekarang itu sudah sangat mudah. Ada banyak sumber informasi dan edukasi tentang apa itu konten kreator. Kita bisa melihatnya di reels Instagram, konten TikTok, maupun video di YouTube. Selain itu, kita juga bisa belajar secara teks melalui buku.
Nah, buat kamu yang ingin belajar untuk menjadi konten kreator, saya punya satu rekomendasi buku yang ditulis oleh Astrid Savitri, judulnya konten kreator tanpa tutor.
Buku ini berisikan panduan-panduan yang bermanfaat untuk menjadi konten kreator tanpa harus dibimbing dengan tutor. Kita akan diajak untuk memahami dasar-dasar konten kreatif, kreativitas dan tekniknya, sampai proses distribusi dan pertumbuhan dari konten yang kita hasilkan.
Buku ini juga membahas seluk beluk menjadi seorang konten kreator termasuk sisi yang menyenangkan dan sisi yang tidak menyenangkannya.
Kita bisa menentukan bidang apa yang kita suka untuk membuat konten yang berkualitas dan edukatif. Selain itu, kita bisa memilih platform media sosial yang ingin kita gunakan untuk mengunggah konten yang kita hasilkan, seperti Instagram, YouTube, dan TikTok. Kita bisa memilih salah satu atau memanfaatkan ketiga platform tersebut.
Selain itu, penting bagi kita untuk bisa menentukan topik apa yang ingin dibahas dalam konten yang kita buat, memahami audiens yang mengonsumsi konten kita dan menemukan strategi yang tepat supaya engagement konten kita bisa berkembang. Alhasil konten kita akan direkomendasikan secara luas oleh algoritma dari media sosial yang kita gunakan.
Namun perjalanan untuk menjadi konten kreator ini tidak selalu mulus seperti yang kita harapkan. Di balik perjalanan menjadi konten kreator yang sukses, ada beberapa kenyataan pahit yang juga harus dijalani.
Kita sering kali hanya melihat suatu kesuksesan dari satu sisi saja tanpa memedulikan sisi lainnya. Alhasil kita jadi merasa insecure dengan kesuksesan orang lain. Padahal ada begitu banyak pengorbanan yang mereka lakukan untuk bisa menjadi sesukses sekarang.
Menurut saya, buku konten kreator tanpa tutor karya Astrid Savitri ini bisa menjadi pilihan yang sangat menarik untuk dijadikan buku panduan yang akan menuntun kamu sebagai pemula untuk memahami apa saja yang perlu dipersiapkan untuk menjadi seorang konten kreator.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
Ulasan
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
Terkini
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini