Ketika sepasang suami istri sedang bertengkar, pasti atmosfernya ibarat medan perang. Bener nggak nih? Lalu, gimana jadinya kalau sepasang suami istri yang berseteru satu sama lain dalam waktu yang lama? Ah, ngomongin perseteruan suami istri, ada lho manhwa epic berjudul My Warmonger Husband.
My Warmonger Husband merupakan komik yang diadaptasi dari novel karya Winterleaf, yang mengambil genre isekai, historical, psychological, drama, dan tambahan komedi setipis tisu. Komik ini memiliki rating 15+ dengan dua tokoh utama yaitu Marquis Rupert Ainelle dan juga Noelle Ainelle.
Marquis Rupert Ainelle adalah seorang pahlawan perang dan menyimpan kutukan mengerikan. Rumornya, sang Marquis dikutuk untuk terus haus akan darah, bahkan mampu membunuh anggota keluarganya sendiri tanpa penyesalan lho! Visualnya digambarkan cakep sekali dengan iris mata merah dan rambut perak.
Sedangkan Noelle Ainelle adalah istri Rupert dalam pernikahan politik yang digambarkan bersifat kejam. Dia suka sekali mencari gara-gara demi menarik perhatian Rupert. Yah tipikal cewek caper dan pick me. Meski visualnya dibuat secantik mungkin dengan rambut pirang dan iris mata hijau.
Kisah dimulai ketika seorang pekerja kantoran di Korea Selatan mengalami kecelakaan hingga tewas. Tiba-tiba, dia mengalami isekai dan merasuk ke dalam tubuh Noelle Ainelle yang sebenarnya merupakan tokoh fiksi dalam sebuah novel online. Masalahnya, Noelle Ainelle memiliki akhir tragis karena dibunuh oleh suaminya sendiri.
Alhasil, setelah merasuk tadi, Noelle Ainelle yang ‘baru’ memilih untuk mendekati Rupert dengan lembut. Lagi-lagi berusaha caper demi menghindari nasib buruk. Noel juga mulai memikirkan perceraian agar dia bisa kabur bersama putrinya, Leah, dari Rupert.
Namun, Rupert justru perlahan menghangat, dan yah, tipikal plot yang klise. Dimana Rupert mulai bisa didekati oleh Noelle, bahkan mereka bertiga mulai menjadi definisi keluarga cemara. Komik ini nyaris tidak memiliki konflik yang berat sih, dan eksekusi ceritanya ringan menurutku.
Walau ada puncak komedi saat munculnya musuh bebuyutan Rupert yakni Duke Leander, nyatanya alur yang disajikan masih bisa ditebak oleh pembaca. Baik saat perseteruan Rupert dan Duke Leander mengenai adanya gerombolan bandit di masing-masing pinggiran wilayah, penyelesaian kecemburuan Rupert mengenai Leah dan Noelle, semuanya masih bisa diprediksi oleh pembaca sih.
Ditambah dengan art style yang cantik tetapi tidak terkesan lebay, menurutku My Warmonger Husband layak mendapatkan nilai 7 dari 10. Sebab, ada plot hole besar dimana mereka yang digambarkan bermusuhan satu sama lain, telah memiliki anak perempuan bernama Leah. Kok bisa?
Meski begitu, kita akan cukup terhibur dengan kecemburuan Marquis Rupert tatkala mengetahui bahwa Leah lebih menyukai Duke Leander haha. Oh iya, komik ini masih on-going lho. So, kamu berminat baca?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Menguak Makna 'Maharatu' dalam Film Pabrik Gula, Selalu Perempuan Kah?
-
As You Wish, Prince: Manhwa dengan Alur Ringan, Art Lumayan, Tapi Penuh Plot Hole
-
Lovesomnia: Manhwa Romcom, Alur Ringan, Art Kece, dan Penderita Insomnia
-
The East Wind of the Altas: Alur Seru Penuh Roman Misteri, Tapi Art Berubah
-
Mengenal Trah Tumerah, Istilah Silsilah Jawa yang Makin Sering Dilupakan
Artikel Terkait
-
KPK Soroti Status Direksi BUMN, Dukung Uji Materi UU BUMN di MK
-
Review Film My Teacher, Ketika Cinta Tumbuh di Tempat Tak Terduga
-
Review Film Il Mare, Kisah Romansa Lintas Waktu yang Bikin Baper
-
UU TNI Digugat Mahasiswa dan Masyarakat Sipil: Cacat Secara Formil
-
Review Film Tabayyun: Menggali Luka, Mencari Cinta, dan Menerima Takdir
Ulasan
-
Kita Adalah "Produk" Masa Lalu: Sebuah Renungan Lewat Buku Ambivert
-
Tyla Ajak Pendengar Berani Ambil Kendali Hidup Lewat Single Bertajuk Push 2 Start
-
Young & Dumb Karya Avril Lavigne ft. Simple Plan: Lagu Nostalgia Bareng Sahabat
-
Ulasan Novel Represi: Luka Lama dan Perjalanan Menuju Penyembuhan
-
Review Film Trap: Operasi Penangkapan FBI di Balik Panggung Konser
Terkini
-
5 Inspirasi Gaya Kasual Maxime Bouttier untuk Tampil Stand Out saat Hangout
-
Arema FC Dapat Lisensi dari AFC, OTW Pulang Kampung ke Stadion Kanjuruhan
-
Bukan Hanya di Sepak Bola, Bahrain Juga Rasakan Pembalasan Berlipat di Ajang Level Asia Ini
-
Sinopsis Film Love in the Big City, Dibintangi Kim Go Eun dan Noh Sang Hyun
-
Persib Hampir Terpeleset, Barito Putera Sukses Unjuk Gigi di Bandung