Menanamkan kesadaran tentang menjaga lingkungan adalah sebuah edukasi yang penting diajarkan kepada anak. Sebab, pengetahuan tersebut bisa membentuk kebiasaan yang baik tentang penjagaan lingkungan dan akan tertanam dalam pola pikir hingga mereka dewasa.
Salah satu buku yang mengangkat tema tentang lingkungan adalah buku berjudul 'Dolpha: Empat Anak Sahabat Laut.'
Buku ilustrasi yang ditulis oleh Fitri Kurniawan dan Watiek Ideo, dan diilustrasikan oleh Kristoforus M ini menceritakan petualangan empat sahabat laut yang terdiri atas Denis, Lola, Phi, dan Alex, atau yang kerap dijuluki sebagai "DOLPHA". Dolpha merupakan akronim dari nama keempat sahabat tersebut.
Suatu hari, mereka melihat seekor ikan paus yang terdampar di pinggir laut. Menyaksikan hal tersebut, keempat sahabat berusaha menolong ikan paus yang malang itu.
Selain melakukan misi penyelamatan paus, mereka juga melakukan berbagai hal positif terkait pemeliharaan lingkungan laut. Seperti merawat beberapa terumbu karang, membersihkan laut dari sampah plastik, menolong lumba-lumba yang terjerat, dan menanam bunga karang.
Bagian yang tak kalah menarik adalah saat mereka juga melakukan petualangan-petualangan yang seru. Para Dolpha bekerjasama melakukan penanaman pohon bakau sebagai upaya menghalangi kerasnya ombak, memakan tanaman lamun saat kelaparan, serta melakukan konvoi burung.
Semua aksi yang dilakukan oleh Dolpha di atas adalah hal-hal yang patut di teladani. Sebagai anak pesisir, mereka melakukan berbagai kegiatan positif yang mampu mendukung kelestarian alam dan lingkungan.
Kisah Dolpha bisa menjadi sarana bagi orang tua untuk mengajarkan anak tentang pentingnya menjaga lingkungan, khususnya area pantai dan ekosistem laut.
Lewat apa yang dicontohkan oleh sobat Dolpha, anak-anak jadi punya gambaran bahwa melakukan hal-hal sederhana seperti menanam tanaman bakau di tepi pantai itu ternyata bisa berdampak amat besar bagi penduduk pesisir.
Selain itu, penulis juga menyajikan beragam fakta unik untuk di setiap akhir bab. Hal tersebut bisa semakin menarik minat anak-anak untuk belajar sambil menyimak cerita.
Nah, bagi pembaca yang tertarik untuk menceritakan kisah dengan tema seputar lingkungan kepada anak-anak, buku ini bisa menjadi salah satu rekomendasi bacaan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Tag
Baca Juga
-
Buku Perjalanan Menerima Diri, Wujudkan Self Love dengan Latihan Journaling
-
Buku Obat Sedih Dosis Tinggi, Refleksi agar Semangat Menjalani Hidup
-
Buku Home Learning, Belajar Seru Meski dari dalam Rumah
-
Buku Broken Strings: Menyelami Trauma Relasi dalam Hubungan Toksik
-
Buku Ternyata Tanpamu, Memaknai Perpisahan ala Natasha Rizky
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku 365 Ideas of Happiness, Ide Kreatif untuk Memantik Kebahagiaan
-
Fakta Baru Kasus Pagar Laut Bekasi, SHM Palsu Diduga Diagunkan ke Sejumlah Bank Swasta
-
Adu Rating Episode Perdana Drama Korea Buried Hearts & Undercover High School
-
Khulafaur Rasyidin: Estafet Kepemimpinan Islam yang Membentuk Peradaban
-
Usai Pagar Laut, Menteri Nusron Wahid Ditantang Usut Mafia Tanah di Daerah Diduga Libatkan Konglomerat
Ulasan
-
Fallout: Ketika Kiamat Dimulai dari Hilangnya Kemanusiaan
-
Buku Bisikan Hati yang Tersembunyi: Merawat Harapan dan Keberanian Bermimpi
-
Film Send Help: Plot Twist Mengerikan di Pulau Terpencil yang Brutal
-
Buku Secret Admirer: Puisi-Puisi tentang Cinta yang Disimpan dalam Diam
-
Sinopsis Lengkap Lima Sekawan: Di Pulau Harta, Seri Pembuka yang Menegangkan
Terkini
-
Fenomena Soft Life di Antara Ambisi dan Kelelahan: Apakah Kita Berhak untuk Melambat?
-
3 Pembersih Wajah Sulfur, Andalan untuk Kulit Bebas Jerawat
-
Baki-Dou: The Invincible Samurai Siap Tayang Februari dengan 13 Episode
-
Ada Jakarta, EXO Umumkan Jadwal Tur Dunia 2026 'EXO PLANET #6 - EXhOrizon'
-
Julia Prastini Lepas Hijab, Tegaskan Bukan Karena Cerai dari Na Daehoon