Member Sembuh dari Covid-19, Stray Kids Akan Kembali Promosikan Album 'ODDINARY'

Hernawan | Fitri Suciati
Member Sembuh dari Covid-19, Stray Kids Akan Kembali Promosikan Album 'ODDINARY'
Potret Stray Kids (Soompi)

Stray Kids kembali membagikan jadwal promosi untuk comeback album 'ODDINARY' setelah sempat berhenti karena beberapa member terkena Covid-19.

Melansir dari Soompi, pada Jum'at (25/3/2022), Stray Kids akhirnya akan kembali melakukan aktivitas untuk promosi album 'ODDINARY' setelah sempat tertunda beberapa saat akibat para member yang mengalami positif Covid-19. 

Diketahui pada tanggal 18 Maret lalu, boy group Stray Kids melakukan comeback dengan album terbarunya bertajuk 'ODDINARY' dan tittle track 'MANIAC'. Album tersebut sukses menyapu chart iTunes di seluruh dunia. Stray Kids bahkan melakukan penampilan debutnya di acara tv amerika serikat 'The Late Show With Stephen Colbert'.

Pada hari comeback mereka, Stray Kids tampil di salah satu acara musik mingguan, Music Bank. Namun sayangnya, salah satu anggota mereka, Changbin, malah terkena Covid-19. Akhirnya Stray Kids pun menghentikan semua jadwal penampilannya di acara musik mingguan dan melakukan isolasi mandiri.

Setelah Changbin di-diagnosis positif Covid-19, anggota lainnya seperti, Han, Seungmin, Bang Chan, Lee Know, dan Hyunjin pun ikut terpapar Covid-19 dalam kurun waktu beberapa hari.  

Pada tanggal 25 Maret 2022, JYP Entertainment mengumumkan bahwa masa karantina Changbin dan Han telah selesai, dan mereka akan kembali beraktivitas bersama Stray Kids. Mengikuti berita ini Stray Kids akan melakukan re-comeback untuk promosi album 'ODDINARY'.

Jadwal untuk promosi minggu ini meliputi penampilan di ajang musik mingguan, perilisan beberapa video tambahan, dan event-event yang lain.

Stray Kids (allkpop)
Stray Kids (allkpop)

Berdasarkan poster resmi yang dibagikan, Stray Kids akan melakukan beberapa aktivitas seperti berikut:

1. Minggu, 27 Maret 2022, pukul 0.0 KST - Peluncuran video 'Lonely St.'

2. Senin, 28 Maret 2022 - Perilisan 'ODDINARY' jewel case album, '8' video (0.0 KST), 2 Kids Room Ep.10 (20.00 KST).

3. Selasa, 29 Maret 2022- 'MANIAC' M/V making Film (20.00 KST).

4. Rabu, 30 Maret 2022 - MBC M 'Show Champion' 'MANIAC' Live, 'VENOM' video making film (20.00 KST).

5. Kamis, 31 Maret 2022 - Mnet M Countdown 'MANIAC' Live.

6. Jum,at, 1 April 2022 - KBS 2 music Bank 'MANIAC' Live, video call event.

7. Sabtu, 2 April 2022 - Video call event, 'MANIAC' dance practice video (20.00 KST).

8. MInggu, 3 April 2022 - SBS Inkigayo 'MANIAC' Live, 'Lonely St.' video making film (20.00 KST).

Itu tadi berita terbaru dari Stray Kids dan jadwal comeback mereka untuk kembali berpromosi dengan album 'ODDINARY'. Bagaimana pendapatmu?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak