BTS Puncaki Penjualan Album K-Pop Terlaris Sejak 2003 di Hanteo Chart!

Hernawan | Shinta Ci
BTS Puncaki Penjualan Album K-Pop Terlaris Sejak 2003 di Hanteo Chart!
ilustrasi Idol K-Pop BTS (Instagram/bts.bighitofficial)

Dengan adanya ledakan global K-Pop, akhir-akhir ini banyak grup musik asal Korea Selatan yang sudah bisa menjual lebih dari satu juta album. Namun, bukan perkara mudah bagi artis yang lagunya tidak menggunakan bahasa internasional atau bahasa Inggris untuk dapat menjual album fisik melebihi satu juta copy.

Untungnya, industri K-Pop sedang booming beberapa tahun ini dan penjualan album ke pasar internasional telah meningkat. Sebab, penggemar K-Pop sekarang semakin banyak di seluruh dunia.

Pada Sabtu (30/7/2022) Allkpop mengumumkan bahwa Hanteo Chart telah mengumpulkan data penjualan album grup K-Pop terlaris sejak tahun 2003 hingga 2022.

Menurut data tersebut, BTS berada di posisi puncak, diikuti oleh Seventeen, EXO , NCT Dream, dan TXT di peringkat 5 besar.

Mengutip dari allkpop, berikut adalah daftar 11 grup idol K-Pop yang memiliki penjualan album tertinggi sejak 2003.

  1. BTS - 23 juta copy.
  2. SEVENTEEN - 12 juta c.opy.
  3. EXO - 9,7 juta copy.
  4. NCT Dream - 7,3 juta copy.
  5. TXT - 4,04 juta copy.
  6.  NCT 127 - 4 juta copy.
  7. Stray Kids - 3,9 juta copy.
  8. TWICE - 3,87 juta copy.
  9. ENHYPEN - 3,86 juta copy.
  10. GOT7 - 3,68 juta copy.
  11. NCT - 3,60 juta copy. 

Tidak hanya itu, BTS juga mendominasi penjualan album boy grup di Circle Chart. Berbeda dari Hanteo Chart yang lebih fokus di penjualan album fisik, Circle Chart mengumpulkan dan menggabungkan data penjualan album digital secara legal dari berbagai platform musik seperti MelOn, Spotify, Genie, Bugs, Flo, dan juga Vibe.

Berikut adalah daftar 10 album boy grup K-Pop terlaris di tahun 2022 di Circle Chart sejauh ini:  

  • BTS ‘Proof’ - terjual sebanyak 3,210,672 copy.
  • SEVENTEEN ‘Face The Sun’ - terjuak sebanyak 2,549,702 copy.
  • NCT DREAM ‘Glitch Mode’ - terjual sebanyak 2,107,493 copy.
  • Stray Kids ‘ODDINARY’ - terjual sebanyak 1,684,406 copy.
  • TXT ‘Minisode 2: Thursday’s Child’ - terjual sebanyak 1,665,615 copy.
  • ENHYPEN ‘Manifesto: Day 1’ - terjual sebanyak 1,552,545 copy.
  • NCT DREAM ‘Beatbox’ -terjual sebanyak 1,517,859 copy.
  • SEVENTEEN ‘SECTOR 17’ - terjual sebanyak 1,346,712 copy.
  • TREASURE ‘THE SECOND STEP: Chapter One’ - terjual sebanyak 812,903 copy.
  • ENHYPEN ‘DIMENSION: ANSWER’ - terjual sebanyak 762,824 copy.

Selamat untuk BTS atas prestasinya yang mengesankan!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak