Setelah dinanti-nantikan para penggemar, boy group WayV akhirnya mengumumkan proyek 'Global Fanmeeting Tour 2023'.
Mengutip dari Naver pada Selasa (10/1/2023), menurut laporan pihak SM Entertainment, WayV akan mengawali kegiatan 'Global Fanmeeting Tour 2023' mereka di Korea Selatan pada tanggal 11 Februari 2023 mendatang, bertempat di Kyunghee University, Seoul.
Fanmeeting bertajuk '2023 WayV Fan Meeting Tour Phantom' juga akan diadakan di sejumlah kota-kota besar di seluruh dunia, termasuk Korea Selatan.
Untuk fanmeeting yang akan diadakan di Korea Selatan, kelima member WayV yang terdiri dari Kun, Ten, Xiaojun, Hendery, dan Yangyang akan berpartisipasi dan menyapa para penggemar melalui berbagai macam kegiatan menarik dan seru, seperti permainan, perbincangan di panggung dengan para member, dan tak ketinggalan pula penampilan panggung member WayV.
BACA JUGA: KDRT di Kalangan Artis Merebak, Maia Estianty: Laporkan Saja ke Polisi!
Sementara itu, untuk para penggemar di seluruh dunia yang tidak memiliki kesempatan untuk menyaksikan acara fanmeeting bersama WayV secara langsung, dapat menyaksikannya melalui program siaran online yang akan dilakukan lewat platform siaran global 'Beyond Live'.
Acara global fanmeeting '2023 WayV Fan Meeting Tour Phantom' diadakan menyusul perayaan comeback mini album keempat mereka bertajuk 'Phantom' yang sukses dirilis pada tanggal 28 Desember 2022 kemarin.
WayV sukses menyapa para penggemar dengan genre musik dan performa yang karismatik dengan konsep ala 'The Phantom of the Opera'. Pesona dan Karisma masing-masing member terlihat sangat menonjol dalam comeback kali ini, dan sukses membuat para penggemar semakin terkesima.
BACA JUGA: Disko Bareng Sabda Ahessa, Penampilan Wulan Guritno Jadi Omongan
WayV juga telah melakukan sejumah kegiatan promosi lagu 'Phantom' di ajang musik mingguan mulai dari 'M Countdown', 'Music Bank', 'Music Core', dan 'Inkigayo'. Mereka telah mengakhiri promosi untuk comeback mini album 'Phantom' di ajang musik mingguan minggu lalu.
Meskipun begitu, para penggemar tidak perlu berkecil hati, karena mereka masih memiliki banyak kesempatan untuk menyaksikan aksi panggung WayV dan menyapa para member melalui program global fanmeeting yang rencananya akan dijadwalkan di kota-kota besar di seluruh dunia.
Jadi, untuk para penggemar WayV di seluruh dunia bersiaplah untuk menatikan '2023 WayV Fan Meeting Tour Phantom' di kota masing-masing. Untuk jadwal kota dan tanggal fanmeeting berikutnya akan diumumkan selanjutnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS