Pakai Kaus Bergambar Kontroversial, Chaeyoung TWICE Meminta Maaf

Hayuning Ratri Hapsari | Fitri Suciati
Pakai Kaus Bergambar Kontroversial, Chaeyoung TWICE Meminta Maaf
Chaeyoung TWICE dengan kaus gambar kontroversial (Twitter/allkpop)

Chaeyoung TWICE baru-baru ini mengunggah surat permintaan maaf melalui akun Instagram pribadinya, usai terlihat mengenakan kaus dengan gambar simbol kontroversial.

Mengutip dari Allkpop pada Rabu (22/3/2023), dalam surat permintaan maafnya Chaeyoung mengaku ia tidak sadar dengan gambar di kaus yang ia kenakan adalah simbol kontroversial yang berkaitan dengan Nazi. 

Sang idola mengaku bahwa ia akan lebih hati-hati dalam menentukan pakaian yang ia kenakan, dan meminta maaf kepada semua pihak yang mungkin merasa tersinggung. 

"Halo, ini Chaeyoung dari TWICE. Aku secara tulus meminta maaf mengenai postingan di Instagramku. Aku benar-benar tidak mengetahui makna di balik gambar Swastika di kaus yang aku kenakan," ujar Chaeyoung. 

"Aku meminta maaf sedalam-dalamnya karena tidak memeriksanya terlebih dahulu, dan menimbulkan kekhawatiran. Aku berjanji akan lebih memperhatikan apa yang aku kenakan di masa depan, untuk mencegah hal ini terulang lagi. Sekali lagi aku minta maaf," lanjutnya.

BACA JUGA: Tingkah Atta Halilintar ke Aurel Hermansyah saat Umrah Bikin Baper: Sejak Pacaran Nggak Pernah Berubah

Permintaan maaf dari Chaeyoung tersebut tentu saja menimbulkan reaksi yang beragam dari berbagai pihak. Ada yang memaklumi. Namun, ada pula yang menuntut kepekaan Chaeyoung mengenai outfit yang ia pilih.

Ini bukan pertama kalinya Chaeyoung terlihat mengenakan kaus dengan gambar kontroversial. Sebelumnya member TWICE tersebut pernah terlihat memakai kaus dengan logo QAnon saat tampil di acara music show. 

QAnon adalah kelompok teori konspirasi politik sayap kanan Amerika yang sering menjadi pusat berbagai gerakan dan kontroversi politik. Pengikut QAnon telah melakukan tindakan kekerasan dalam berbagai kesempatan yang dipicu oleh keragaman mereka.

Saat itu para penggemar memaklumi Chaeyoung dan menyalahkan sang stylist yang memberikan outfit dengan logo kontroversial. 

Namun, untuk kasus unggahan foto di akun Instagram miliknya, tampaknya Chaeyoung sendiri yang memilih outfit dengan gambar Sid Vicious, bassis grup Sex Pistols yang tampak mengenakan kemeja bergambar swastika tersebut, tanpa mengetahui makna di baliknya. 

Chaeyoung juga tampak memakai kaus kontroversial tersebut dua kali di kesempatan yang berbeda. Setelah meminta maaf, sang idola menghapus postingan tersebut. 

Para penggemar berharap Chaeyoung untuk belajar dari kesalahannya, dan lebih hati-hati lagi di masa depan dalam menentukan pakaian yang akan ia kenakan.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak