EXO Bawakan Lagu Baru di Fanmeet EXO' CLOCK, Fans Tak Sabar Tunggu Comeback

Hayuning Ratri Hapsari | Fitri Suciati
EXO Bawakan Lagu Baru di Fanmeet EXO' CLOCK, Fans Tak Sabar Tunggu Comeback
Boy group EXO (Twitter/weareoneEXO)

Boy group asuhan SM Entertainment, EXO, baru saja menggelar acara fanmeeting spesial bertajuk 'EXO' CLOCK' untuk merayakan debut annivesary ke-11 tahun mereka pada tanggal 8 dan 9 April 2023 kemarin. 

Mengutip dari Naver pada Senin (10/4/2023), acara fanmeeting yang dilangsungkan secara dua hari berturut-turut di KSPO Dome, Olympic Park, Seoul tersebut, sukses disaksikan para penggemar dari 120 negara melalui siaran online di platform Beyond Live. 

Ini merupakan fanmeeting pertama EXO dengan delapan anggota lengkap setelah 4 tahun 4 bulan lamanya mereka menyapa para penggemar secara langsung. 

Dalam kesempatan tersebut, EXO tidak hanya menampilkan lagu-lagu hits mereka dan bernostalgia bersama penggemar, melalui sejumlah aksi panggung lagu 'Growl', 'Love Me Right', 'Love Shot', Don't Go', 'Unfair', 'Lucky', dan masih banyak lagi. 

Namun, EXO juga memberikan kejutan kepada para penggemar dengan membawakan lagu baru mereka bertajuk 'Let Me In'. 

Hal ini tentu saja membuat para penggemar yang hadir semakin antusias menyambut comeback album terbaru EXO di tahun 2023 ini. 

Sebelumnya, Suho telah memberikan sejumlah spoiler mengenai comeback full group mereka pada awal tahun 2023 ini. Sejumlah artikel media juga telah menyebutkan comeback EXO yang dijadwalkan pada paruh kedua tahun ini.

Dengan adanya penampilan lagu baru pada saat acara fanmeeting berlangsung, EXO-L (fans EXO) menduga comeback album baru yang semakin dekat. 

"Kami akan menantikan comeback EXO tahun ini dan bersemangat untuk menantikan konser tur dunia. Aku sudah tidak sabar," ungkap salah satu penggemar.

"Yes, akhirnya beneran akan comeback tahun ini. Mendengar lagu baru mereka, rasanya aku ingin menangis saking tidak sabarnya menantikan mereka kembali," imbuh penggemar lainnya.

"Aku berharap SM melakukan promosi yang benar untuk comeback mereka tahun ini," ujar penggemar yang lain.

"Akhirnya EXO kami berkumpul lagi. Kami akan selalu di sini dan menantikan kalian comeback dengan album baru. EXO fighting!" tulis penggemar yang lain. 

Sementara itu, menutup acara fanmeeting anniversary debut ke-11 tahun mereka, EXO mengucapkan rasa terima kasih kepada para penggemar yang sudah mendukung mereka selama ini.

Mereka juga meminta penggemar untuk menantikan comeback album baru mereka tahun ini. Sekali lagi selamat debut anniversary ke-11 untuk EXO.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak