Inara Rusli kini tak lagi mengenakan cadarnya usai ditalak cerai oleh Virgoun. Alasan di balik aksinya itu diakui oleh Inara Rusli lantaran untuk mencari nafkah demi menghidupi anak-anaknya.
Setelah itu, Inara Rusli pun selalu mendapatkan beragam komentar baik itu positif maupun negatif. Salah satu warganet menyebut bahwa dirinya centil dan bahkan berbeda di kehidupan nyata.
"Semakin centil ternyata aslinya tak seanggun di sosmed," komentar warganet yang disematkan di video Inara Rusli.
Komentar nyinyir itu pun ditanggapi oleh Inara Rusli, ibu tiga anak itu menilai bahwa tudingan tersebut dilakukan warganet supaya bisa ditanggapi olehnya.
Inara Rusli lalu melarang warganet untuk tak bermasalah dengan dirinya, lantaran ia telah memilih masalah sendiri.
"Ada gitu orang cuma untuk demi bisa dibaca komentar nyinyirnya, sorry ya aku enggak mengizinkan lagi orang-orang yang punya masalah sama dirinya sendiri, punya drama kehidupan sendiri, aku enggak mengizinkan itu," ujar Inara Rusli seperti yang dikutip dari akun TikTok miliknya, Jumat (2/6/2023).
"Cukup drama-drama enggak penting, jangan nambahin," imbuhnya.
Tanggapan Inara Rusli soal nyinyiran centil tersebut seketika menuai beragam tanggapan dan menyita atensi warganet.
Kebanyakan warganet justru kembali membanjiri dirinya dengan nyinyiran lain dan meminta Inara Rusli untuk berkaca pada dirinya sendiri.
"Lama-lama netizen jadi percaya sama omongan mertuanya," komentar warganet.
"Yang bilang centil, mbak kita satu pemikiran," imbuh warganet lain.
"Coba kak introspeksi lagi dulu," tambah lainnya.
"Ya emang aslinya orangnya ceria kayaknya, tertutup bukan berarti harus jadi orang pendiam kan, itu tergantung karakter masing-masing orang sih," tulis warganet di kolom komentar.
"Waduh jangan-jangan mertuanya benar," timpal lainnya.
Mertua Inara Rusli, Eva Manurung yang juga ibu dari Virgoun memang sering kali melontarkan kata-kata buruk soal Inara. Eva tak terima Virgoun dikuliti aibnya oleh Inara dan menjadi bulan-bulanan publik.