Mengenal 6 Profil Karater Utama di Anime Hell's Paradise: Jigokuraku

Hikmawan Firdaus | aozora dee
Mengenal 6 Profil Karater Utama di Anime Hell's Paradise: Jigokuraku
Foto karater utama di anime Hell's Paradise: Jigokuraku (Facebook/Hell's Paradise: Jigokuraku)

Hell’s Paradise: Jigokuraku membawa cerita petualangan di sebuah pulau misterius yang menyimpan bahaya. Serial garapan MAPPA ini mengambil layar legenda dari beberapa negara dan juga simbol-simbol agama.

Cerita dalam anime ini berpusat pada sosok Gabimaru yang dijuluki Si Hampa. Ia adalah seorang shinobi, pembunuh berdarah dingin yang dikenal tak kenal ampun. Karena dosa-dosanya di masa lalu, ia dijatuhi hukuman dan dikirim ke Pulau untuk mencari Ramuan Ajaib. Jika ia bisa menemukan ramuan tersebut, ia bisa bebas dari semua tindakan kejahatannya.

Nah, tidak hanya Gabimaru, masih ada karakter lainnya yang juga penting dalam membangun cerita. Berikut ini profil beberapa karakter utama Hell’s Paradise: Jigokuraku.

1.       Gabimaru Si Hampa

Foto Gabimaru dari Hell's Paradise (Crunchyroll)
Foto Gabimaru dari Hell's Paradise (Crunchyroll)

Nama aslinya adalahTsuki, dan sepanjang hidupnya, ia merasa kehilangan emosi sehingga tidak mampu merasakan apa pun. Namun, segalanya berubah ketika ia menikahi Yui. Melalui cinta, Gabimaru tiba-tiba menjadi lembut dan mampu merasakan emosi yang sebelumnya tidak pernah ia alami. Namun, kebahagiaan mereka terusir ketika Gabimaru dituduh secara salah dan dijatuhi hukuman mati.

Gabimaru, seorang shinobi yang terkenal dan sangat terampil, telah mengumpulkan reputasi melalui serangkaian pembunuhan yang tak terhitung. Selain itu, ia adalah seorang pembunuh brutal dan menggunakan segala cara untuk menyingkirkan musuh-musuhnya. Namun, di balik itu semua, terdapat kisah tersembunyi yang mengubah hidupnya.

2.       Yamada Asaemon Sagiri

Foto Yamada Asaemon Sagiri (Crunchyroll)
Foto Yamada Asaemon Sagiri (Crunchyroll)

Sagiri merupakan satu-satunya algojo wanita keturunan dari klan Yamada. Ia menempati peringkat ke-12 d klan tersebut. dan, Sagiri adalah putri dari pimpinan klan tersebut. di sepanjang anime ini, ia ditugaskan menjaga Gabimaru dan ikut menjadi pengawalnya ke pulau misterius itu.

Sebagai satu-satunya algojo wanita, Sagiri sering kali dipandang remeh oleh algojo laki-laki dan seniornya di klan Yamada. Mereka berpikir bahwa seharusnya Sagiri menikah saja dan menjalani hidup sebagai wanita pada umumnya. itulah sebabnya, ia punya trauma yang kerap menghantuinya.

Namun, nyatanya kemampuan Sagiri yang sering diremehkan itu mampu melampaui para seniornya di dalam bertahan hidup di pulau penuh bahaya itu. ia punya kemampuan analisa yang bagus, kepekaan, dan akurasi dalam menentukan strategi. Karena soft skill-nya itu, Sagiri menjadi satu-satunya orang yang memahami Gabimaru sepenuhnya.

3.       Yuzuriha

Foto Yuzuriha (Crunchyroll)
Foto Yuzuriha (Crunchyroll)

Kunoichi genit ini merupakan pesakitan sama seperti Gabimaru yang dikirim ke pulau untuk mencari Ramuan Ajaib. Ia adalah seorang shinobi yang unggul, menguasai ninjutsu level tinggi dan gaya bertarung di atas rata-rata.

Selain itu, ia jago memanipulasi lawan dan egois. Ia sering kali menggunakan pesonanya untuk memikat pada musuhnya agar tunduk. Meskipun tampak tak akur dengan Gabimaru, tapi sebetulnya ia adalah sekutu yang bisa diandalkan bagi sang protagonis anime ini.

4.       Choubei Aza

Foto   Choubei Aza (jigokuraku.fandom.com)
Foto Choubei Aza (jigokuraku.fandom.com)

Kakak kandung Toma ini adalah juga pesakitan yang dikirim ke pulau dalam ekspedisi mencari Ramuan Ajaib. Sosok satu ini dikenal dengan kebrutalannya dalam membunuh. Ia juga tak segan menghabisi nyawa musuh yang mengganggunya.

Choubei Aza punya kekuatan fisik di atas rata-rata manusia lainnya. Selain itu, ia juga punya kemampuan regenerasi dimana tubuhnya bisa sembuh sendiri dalam tempo cepat. Menariknya, meskipun kejam, Aza dikenal penyayang pada adiknya, Toma. Sang adik bahkan menjadi motivasinya untuk bertahan hidup.

6.       Gantetsusai

Foto Gantetsusai (jigokuraku.fandom)
Foto Gantetsusai (jigokuraku.fandom)

Karakter satu ini juga salah satu narapidana yang diikutsertakan dalam ekspedisi mencari Ramuan Ajaib. Gentatsusai dikenal sebagai mantan samurai berilmu tinggi. ia jago dalam bertarung dan bertahan. senjata andalannya adalah sebilah pedang yang mampu memotong apa saja dalam sekali tebas. Meskin keras kepala dan egois, tapi ia adalah sosok yang teguh dan punya tekad kuat. 

6.       Tensen

Foto Tensen (MAPPA)
Foto Tensen (MAPPA)

Tensen ini bukanlah satu sosok, tapi sekumpulan Dewa di Horai yang misterius. Villain utama di serial anime ini disebut sebagai pertapa abadi yang tidak akan pernah tua apalagi mati. Kekuatan seperti itu konon didapat dari mengonsumsi Ramuan Ajaib.

Sebagai penguasa Horai yang misterius, Tensen mampu melakukan apa pun, termasuk memanipulasi tubuh, pikiran dan hal-hal ajaib di sana.

Nah, itu dia profil 6 karakter utama dalam serial Hell’s Paradise: Jigokuraku. Selain mereka, masih ada karakter lainnya yang ikut berperan dalam membangun cerita. Jika dikelompokkan, karakter di anime ini berarti terdiri dari para Asaemon, para narapidana, anggota keshougunan. Ada satu kesamaan dari karakter tersebut, yakni mereka tak punya hati dan kejam luar biasa.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak