Drama Korea Selatan terbaru yang digarap oleh TvN baru saja merilis teaser terbarunya. Drama yang mmiliki judul Castawat Diva atau Diva of the Deserted Island ini ditulis oleh Park Hye Ryun dan didirektori oleh Oh Choong Hwan.
Rencananya, drama ini akan tayang dalam salah satu saluran TV Korea Selatan yakni TvN. Berdasarkan informasi dari unggahan akun instagram @kdramanews.id, drama terbaru ini akan tayang pada tanggal 28 Oktober 2023.
Drama ini dimainkan oleh salah satu aktris berbakat, yakni Park Eun Bin. Berikut ini adalah sinopsis singkat tentang drama Castaway Diva
Sinopsis Drama Terbaru ‘Castaway Diva’
Seorang gadis muda yang bernama Seo Mok Ha, yang diperankan oleh Park Eun Bin, dikenal sebagai sosok gadis yang cerdas dan positif. Ia tinggal di sebuah pulau. Ia memiliki mimpi untuk menjadi seorang penyanyi.
Seo Mok Ha memutuskan untuk mengejar mimpinya menjadi seorang penyanyi dengan menghadiri audisi yang diadakan di Seoul. Ketika sedang berada dalam perjalanan menuju Seoul, ia terdampar di sebuah puau terpencil.
Setelah 15 tahun berlalu, Seo Mok Ha akhirnya diselamatkan dari pulau terpencil tersebut. Ia pun mencoba menyesuaikan diri dengan dunia yang asing dan lama tidak dilihatnya. Sembari menjaga sikap yang ceria, ia tetap berusaha mengejar mimpinya menjadi seorang diva.
Para penggemar setia drama Korea Selatan pun mengaku antusias dan tidak sabar untuk segera menyaksikan drama terbaru dari Park Eun Bin. Banyak yang memuji keterampilan Park Eun Bin yang selalu lihai dalam memainkan berbagai peran.
“Park Eun Bi, tiap main karakternya beda terus dan selalu jadi iconic, hebat,” ujar seorang penggemar dengan nama akun @h***.
“Mood banget liat gaya Park Eun Bin, segala karakter pas aja di dia, keren,” ujar penggemar lainnya dengan nama akun @w*** yang ikut memuji sosok Park Eun Bin.
“Woo Young Woo banting setir jadi musisi,” komentar pemilik akun @m*** yang mengungkit peran Park Eun Bin di drama yang pernah dibintanginya sebelumnya.
Drama ini juga rencananya akan ditayangkan di Netflix. Kamu termasuk salah satu yang menunggu drama ini?