4 Fakta Menarik Gilang UN1TY, Rapper Berbakat dari Papua

Hernawan | Nurkhuzaeni Azis
4 Fakta Menarik Gilang UN1TY, Rapper Berbakat dari Papua
potret Gilang UN1TY (Instagram/@gilang_un1ty)

Gilang Dika atau lebih dikenal dengan nama panggung Gilang UN1TY baru saja berulang tahun yang ke-25 pada 15 November 2023. Ia adalah personil berbakat UN1TY yang dipercaya memegang posisi rapper. 

Buat kamu yang lagi kepoin profil para personil UN1TY termasuk Gilang, berikut ini sederet fakta menarik Gilang yang bikin kagum dan inspiratif.

1. Gilang lahir di Makassar dan besar di Papua

Gilang UN1TY saat tampil di Karnaval SCTV Lubuk Linggau.(Instagram/@gilang_un1ty)
Gilang UN1TY saat tampil di Karnaval SCTV Lubuk Linggau.(Instagram/@gilang_un1ty)

Pemilik nama lengkap Muhammad Gilang Dika Perdana Bakhri ini lahir di Makassar pada 15 November 1998 silam. Tak lama setelah itu, Gilang bersama keluarganya pindah ke Jayapura, Papua. Di sana ia menghabiskan masa kecil hingga masa remajanya. Kemudian, Gilang merantau ke Makassar untuk melanjutkan pendidikan di STMIK Dipanugera Makassar dengan mengambil program studi Sistem Informasi.

2. Sudah menciptakan lagu rap sendiri sebelum gabung UN1TY

potret Gilang UN1TY (Instagram/@gilang_un1ty)
potret Gilang UN1TY (Instagram/@gilang_un1ty)

Masa kuliah di Makassar Gilang manfaatkan dengan mengasah bakat rapper-nya. Ia mengunggah sejumlah lagu ciptaannya di YouTube dan SoundCloud. Di antaranya ada lagu Bukan Drama, Flashback, Cinta Talekang, dan Pergi Ko yang ia rilis pada tahun 2019.

Semua lagu yang Gilang ciptakan berisi lirik bahasa Indonesia dengan logat Timur yang kental serta sedikit unsur bahasa Makassar dan Papua. 

3. Pernah memandang remeh boyband

Gilang UN1TY saat tampil di Prambanan Jazz Festival 2023. (Instagram/@gilang_un1ty)
Gilang UN1TY saat tampil di Prambanan Jazz Festival 2023. (Instagram/@gilang_un1ty)

Kini berprofesi sebagai rapper dalam sebuah boy group atau boyband, Gilang dalam beberapa kesempatan mengakui bila ia pernah memandang rendah boyband. Dulu, ia pikir boyband itu hanya bermodal tampang. Namun, perspektif negatif tersebut terpatahkan setelah ia mengalami sendiri sulitnya proses untuk menjadi anggota boyband hingga sekarang ia menjadi personil UN1TY. 

4. Rapper UN1TY yang serba bisa

Gilang UN1TY di konser perdana UN1TY (Instagram/@gilang_un1ty)
Gilang UN1TY di konser perdana UN1TY (Instagram/@gilang_un1ty)

Gilang dianugerahi talenta seni yang mengagumkan. Tak hanya rap, ia juga mahir menari dan menciptakan lagu. Kemampuan dance Gilang bahkan bisa disebut paling tinggi di antara personil UN1TY, bersanding dengan Shandy. Tak mengherankan sebab ia sendiri sudah mengasah bakat menari sejak masih sekolah. 

Semua personil UN1TY memiliki bakat yang gak kaleng-kaleng. Terbukti mereka mampu bertahan di industri musik hingga sekarang mereka akan anniversary ke-4 tahun. Ditunggu karya terbarunya bareng UN1TY, ya, Gilang!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak