Gaet Xiumin EXO dan Exy WJSN, Drama Restaurant Heo akan Tayang Tahun Ini

Hayuning Ratri Hapsari | Rizky Melinda Sari
Gaet Xiumin EXO dan Exy WJSN, Drama Restaurant Heo akan Tayang Tahun Ini
Para pemain drama 'Restaurant Heo' (Instagram/@kdramakorean_indo3)

Drama terbaru yang berjudul ‘Restaurant Heo’ dikabarkan tengah bersiap untuk produksi dan direncanakan akan tayang pada tahun ini.

Drama ini memadukan genre komedi, romantis, dan fantasi tentang peristiwa yang terjadi ketika Heo Gyun, seorang tokoh dari Dinasti Joseon, melakukan perjalanan waktu 400 tahun ke masa sekarang dan secara tidak sengaja mendirikan sebuah restoran.

Berdasarkan informasi dari unggahan akun Instagram @kdramakorean_indo3 pada Senin (29/1/2024), drama ini akan dibintangi oleh Xiumin EXO, Exy WJSN, Lee Sae On, dan Lee Soo Min.

Xiumin EXO sendiri akan berperan sebagai Heo Gyun, seseorang pria yang mengaku jenius dengan keterampilan menulis yang bagus dan memiliki rasa estetika yang luar biasa.

Ia dikirim ke pengasingan oleh orang-orang yang mengkritiknya, tapi dia melarikan diri dari pengasingan karena berita bahwa ketujuh temannya telah dituduh melakukan pengkhianatan. 

Exy WJS akan berperan sebagai Eun Sil, seorang putri dari sebuah restoran masakan rumahan yang bahkan tidak memiliki papan nama di depan restorannya.

Seperti sang ibu, Eun Sil adalah seorang perempuan yang realis yang berpikir bahwa mereka menjalankan restoran dengan sia-sia karena dia yakin makanan rumahan tidak akan menghasilkan uang.

Eun Sil juga merupakan karakter yang tidak tahan dengan ketidakadilan dan mengungkapkan kebenaran apa adanya. Hingga suatu hari, ia bertemu dengan Heo Gyun yang muncul di depan restoran sambil tampil sebagai seorang tunawisma.

Lee Sae On dan Lee Soo Min akan memainkan peran ganda dengan setting waktu di masa kini dan masa lalu. 

Lee Sae On akan bertransformasi menjadi Lee Yi Cheom, seorang laki-laki yang berorientasi pada tujuan yang akan melakukan apa pun untuk mencapai apa yang ia inginkan. Ia juga berperan sebagai Lee Hyuk, yang merupakan orang termuda yang mendapatkan gelar Master Chef Korea.

Lee Soo Min berperan sebagai Mae Chang yang memiliki temperamen seorang artis. Ia juga berperan sebagai Jung Mi Sol, seorang selebritis yang telah banyak membintangi iklan setelah debut sebagai aktris cilik. Namun, ia menyimpan rahasia yang tidak diketahui oleh siapa pun. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak