Rumah Produksi Leo Pictures tahun ini akan segera merilis film terbaru berjudul Kiblat. Melalui unggahan di akun media sosial @leopicturesofficial_ rumah produksi tersebut merilis poster film yang dibintangi aktor Arbani Yasiz itu.
"Perjalanan seorang anak perempuan untuk kembali ke jalan yang benar, jalan yang diridhoi Allah SWT. Dia menyadari bahwa bapak yang tak pernah mengasuhnya adalah seseorang yang mengajarkan kesesatan yang akan menjauhkan dia dari kiblat yang sebenarnya," tulis keterangan unggahan tersebut dikutip pada Jumat (22/03/2024).
Bekerja sama dengan Legacy Pictures dan 786 Production, film Kiblat dikabarkan akan segera tayang pada tahun ini, namun belum ada tanggal pasti penayangannya.
Pada Kamis (21/03/2024) Leo Pictures menggelar press conference yang dihadiri para pemain film Kiblat. Ria Ricis, Yasmin Napper, Arbani Yasiz, Hanna Saraswati, dan Dennis Adhiswara merupakan nama-nama pemain yang akan meramaikan film bergenre horor tersebut.
Belum resmi tayang, nyatanya film Kiblat sudah mendatangkan berbagai kritikan dari para warganet. Salah satu akun X mengunggah poster film Kiblat dan kini unggahannya menjadi viral.
"Gue capek anj**r, nggak ada ide kah? stop horor pakai lambang agama. Ini udah penistaan jatuhnya ya! Kiblat itu identik banget sama sholat dan ibadah agama gue! cancel, gak mau tau harus cancel!" tulis akun tersebut dikutip Jumat (22/03/2023)
Unggahan akun tersebut turut memantik perhatian netizen lainnya untuk berkomentar.
"Emang anj*r capek bgt film horror dikaitin sama ibadah mulu. Kaya gaada ide lain aja," tulis akun @peo***
"Semua film horor yg menyangkut ibadah agama islam gak pernah ada makna yg bs dipetik. Shalat semenakutkan itukah?" sambung akun @vpi***
"Mending buat film yg ngajak untuk ibadah, kalo begini nanti malah takut ibadah, takut sholat," komen akun @zki***
"Iyalah sint*ng emg, cukup Makmum aja deh, ini bkin orang2 pd takut buat solat loh," sambung akun @kvp***
Sebelum film Kiblat, dunia perfilman Indonesia sempat diramaikan dengan film bergenre horor serupa berjudul Makmum yang dibintangi oleh artis Titi Kamal.
Saat kemunculan film Makmum tersebut, banyak masyarakat yang mengaku takut melaksanakan ibadah salat malam karena terbayang sosok hantu di film Makmum yang kerap muncul di belakang orang yang sedang melakukan salat.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS