5 Rekomendasi Drama Korea dengan Episode Pendek, Cocok untuk Maraton

Hayuning Ratri Hapsari | Alfanni Nurul
5 Rekomendasi Drama Korea dengan Episode Pendek, Cocok untuk Maraton
Potret Lee Jong Suk dan Shin Hye Sun dalam drama The Hymn of Death (mydramalist.com/praise-of-death)

Drama Korea umumnya berjumlah 16 episode dan terkadang memiliki lebih dari 20 episode. Bagi beberapa orang, drama dengan banyak episode mengurangi ketertarikan untuk menonton. 

Meski begitu, ada beberapa drama Korea dengan episode pendek yang bisa ditonton maraton bagi para penggemar drakor. Genre yang ditawarkan beragam, mulai dari romansa, thriller, hingga drama.

Tak hanya itu, bahkan drama ini tidak lebih dari 8 episode. Penasaran? Berikut 5 rekomendasi drama Korea dengan episode pendek yang dapat ditonton maraton dalam sehari. 

1. Hymn of Death (3 Episode)

Potret Lee Jong Suk dan Shin Hye Sun dalam drama The Hymn of Death (mydramalist.com/praise-of-death)
Potret Lee Jong Suk dan Shin Hye Sun dalam drama The Hymn of Death (mydramalist.com/praise-of-death)

Rekomendasi pertama ada drama yang dibintangi Lee Jong Suk dan Shin Hye Sun berjudul Hymn of Death. Drama berjumlah 3 episode ini berlatar pada masa pendudukan Jepang di Korea Selatan. 

Drama ini diangkat dari kisah nyata romansa tragis antara penyanyi sopran wanita pertama Korea bernama Yoon Shim Deok (Shin Hye Sun) dan penulis naskah juga kritikus sastra bernama Kim Woo Jin (Lee Jong Suk).

Kisah keduanya bermula ketika Yoon Shim Deok bertemu dengan Kim Woo Jin saat masih menjadi mahasiswa musik. Sayangnya, saat itu Kim Woo Jin telah menikah dan akhirnya mereka berpisah.

Bertahun-tahun kemudian, Shim Deok telah menjadi penyanyi sopran ternama dan kembali bertemu Woo Jin. Perasaan cinta keduanya muncul kembali tetapi mereka sadar bahwa hubungan mereka terlarang di mata masyarakat. Lantas bagaimana kelanjutan kisah cinta keduanya?

2. Soundtrack #1 (4 Episode)

Potret Han So Hee dan Park Hyung Sik dalam poster drama Soundtrack #1 (mydramalist.com/why-did-you-come-to-my-house)
Potret Han So Hee dan Park Hyung Sik dalam poster drama Soundtrack #1 (mydramalist.com/why-did-you-come-to-my-house)

Rekomendasi selanjutnya masih datang dari drama bergenre romansa berjudul Soundtrack #1. Drama ini mengikuti kisah persahabatan antara laki-laki dan perempuan selama 10 tahun dan berubah menjadi cinta ketika mereka tinggal bersama selama 2 minggu.

Lee Eun Soo (Han So Hee) adalah seorang penulis lagu dengan kepribadian menyenangkan dan jujur. Ia bersahabat sejak kecil dengan Han Sun Woo (Park Hyung Sik) yang berprofesi sebagai fotografer.

Saat memasuki usia dewasa, diam-diam Han Sun Woo jatuh cinta kepada Lee Eun Soo. Ia memutuskan untuk tetap diam agar persahabatan mereka tidak hancur. 

Suatu ketika, Eun Soo meminta bantuan Sun Woo dalam menulis lagu. Keduanya kemudian tinggal bersama selama 2 minggu dan menyadari bahwa mereka saling mencintai. 

3. Monstrous (6 Episode)

Potret para pemain drama Monstrous (mydramalist.com/ghost)
Potret para pemain drama Monstrous (mydramalist.com/ghost)

Rekomendasi selanjutnya datang dari drama bergenre horor supranatural berjudul Monstrous. Drama ini menceritakan tentang sebuah desa yang tiba-tiba ditemukan patung Buddha misterius.

Patung tersebut ternyata memiliki kutukan memikat bagi orang-orang yang melihatnya. Di sisi lain, patung tersebut menyebabkan teror kerasukan di desa tersebut. 

Drama ini mengikuti seorang arkeolog eksentrik bernama Jung Ki Hoon (Koo Kyo Hwan) diminta untuk menyelidiki patung Buddha misterius yang menyebabkan fenomena aneh. 

Di sisi lain, ada Lee Soo Jin (Shin Hyun Bin) seorang cryptanalyst pola jenius yang menghadapi bencana mengerikan akibat patung Buddha tersebut. Lantas bagaimana kisah keduanya dalam menghadapi teror tersebut?

4. Connect (6 Episode)

Poster drama Connect (mydramalist.com/connect)
Poster drama Connect (mydramalist.com/connect)

Selanjutnya ada drama bergenre thriller berjudul Connect. Drama Connect menceritakan tentang ras manusia baru yang dikenal sebagai Connect

Ha Dong Soo (Jung Hae In), salah satu manusia Connect. Suatu ketika, ia diculik oleh penyelundup organ manusia dan kehilangan salah satu matanya.

Ha Dong Soo menyadari bahwa matanya yang hilang telah ditransplantasikan ke seorang pembunuh berantai. Ia mampu melihat apa yang dilihat pembunuh berantai dan mengejarnya untuk menghentikan pembunuhan selanjutnya.

Di sisi lain, pembunuh berantai tersebut bernama Oh Jin Seop (Go Jyung Pyo). Oh Jin Seop dari luar terlihat sebagai karyawan yang sopan dan kompeten tetapi sebenarnya seorang pembunuh berantai berdarah dingin.

5. The Sound of Magic (6 Episode)

Poster drama The Sound of Magic (instagram.com/netflixkcontent)
Poster drama The Sound of Magic (instagram.com/netflixkcontent)

Terakhir ada drama fantasi musikal berjudul The Sound of Magic. Drama ini diadaptasi dari webtoon berjudul Annarasumanara

Drama The Sound of Magic menceritakan tentang seorang pesulap misterius bernama Lee Eul (Ji Chang Wook) yang tinggal di taman hiburan terbengkalai. Suatu ketika Lee Eul bertemu dengan seorang gadis bernama bernama Yoon Ai.

Yoon Ai sendiri mengalami hidup yang berat sebagai remaja dan kehilangan mimpinya. Awalnya Yoon Ai tidak percaya sihir sampai ia bertemu dengan Lee Eul yang memulihkan kembali tawa di hidupnya.

Itulah 5 rekomendasi drama Korea dengan episode pendek yang dapat ditonton maraton dalam sehari. Adakah drama yang menarik perhatian kalian?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak