Squid Game 2 Dirumorkan Siap Tayang pada Desember 2024

Hayuning Ratri Hapsari | Gigi Ann
Squid Game 2 Dirumorkan Siap Tayang pada Desember 2024
Squid Game 2 (twitter.com/NetflixKr)

Squid Game 2 dirumorkan tayang pada bulan Desember 2024. Kabar penayangan serial hit tersebut diungkapkan langsung oleh Lee Jung-jae selaku pemeran utama sebagai karakter Seong Gi-hoon.

Awalnya, sang aktor ditanya terkait plot yang dibawa pada musim kedua serial tersebut. Namun, Lee Jung-jae memilih untuk menutup rapat mulutnya dan membeberkan bahwa Squid Game 2 akan tayang pada akhir tahun 2024. 

"Itu (Squid Game 2) akan tayang pada Desember," beber Lee Jung Jae, dilansir Business Insider pada Rabu (15/5/2024).

Di sisi lain, Netflix sebagai rumah produksi hanya menyebut serial tersebut direncanakan hadir pada paruh kedua 2024.

Dalam musim kedua serial asal Korea Selatan ini, terdapat beberapa nama lama yang dikonfirmasi akan kembali bergabung. Di antaranya ada Gong Yoo dan Lee Byung-hun sebagai salesman dan Front Man.

Namun, terdapat juga nama serta karakter baru yang akan meramaikan kisah Squid Game 2, salah satunya Park Gyu-young.

Meski belum diketahui nama karakternya, Park Gyu-young tampil sebagai karakter dengan perawakan lusuh yang tengah menggenggam sebuah kartu nama seperti yang diberikan salesman misterius kepada Seong Gi-hoon di musim petama. Lewat pantulan jendelan mobil, ia terlihat tengah mempertimbangkan tawaran untuk bermain.

Selain itu, ada juga Choi Seung-hyun atau T.O.P, Lee Jin-wook, Won Ji-an, Jo Yuri, Roh Jae-won, Kang Ae-sim, Lee David, dan Lee Jin-wook. Kemudian ada pula Im Si-wan, Kang Ha-neul, Park Sung-hoon, dan Yang Dong-geun.

Sementara itu, sutradara Hwang Dong-hyuk juga akan kembali duduk di bangku sutradara dan produser eksekutif. 

Squid Game 2 telah lama dinantikan oleh penggemar setelah musim pertama meraup kesuksesan besar di kancah internasional pada 2021. Squid Game musim pertama bahkan berhasil memenangkan 6 piala dari 14 nominasi di Emmy Awards 2022.

Squid Game 2 disebut telah menelan biaya produksi hingga 100 miliar won atau setara RP1,16 triliun dengan proses syuting yang dilaksanakan pada musim panas.

Serial tersebut berkisah tentang 456 orang yang berkompetisi untuk memenangkan 45,6 miliar won lewat beragam permainan anak-anak. Namun, apabila kalah, para kontestan harus kehilangan nyawa baik dengan terbunuh atau dibunuh pemain lainnya.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak