Jelang penayangan perdananya, drama Korea terbaru garapan KBS2 mendatang yang bertajuk 'Perfect Family' telah membagikan bocoran tentang karakter yang diperankan oleh aktor Yoon Sang Hyun.
Diadaptasi dari webtoon populer dengan judul yang sama, 'Perfect Family' menceritakan tentang keluarga yang tampak bahagia dan sempurna, namun mulai saling curiga ketika putri mereka, Choi Sun Hee (diperankan oleh Park Ju Hyun), terlibat dalam kasus pembunuhan.
Drama ini disutradarai oleh sutradara film Jepang populer, Isao Yukisada, dan merupakan drama Korea pertama yang digarapnya. Sementara itu, naskahnya ditulis oleh Nangbba dan Jooeun dari webtoon.
Dalam drama ini, Yoon Sang Hyun berperan menjadi Choi Hyun Min, sosok misterius yang selalu ada di sekitar keluarga Choi Sun Hee. Choi Hyun Min mendapatkan kepercayaan orang-orang dan memiliki kekuatan untuk memikat orang-orang di sekitarnya dengan wajah ramah dan cara bicaranya yang lembut.
Namun, ketika menginginkan sesuatu, Choi Hyun Min tidak kenal lelah dan tidak akan berhenti, terlepas dari siapa pun yang menghalangi jalannya.
Yoon Sang Hyun akan menangkap beragam ekspresi wajah Choi Hyun Min, yang berubah-ubah antara keseriusan dan kegembiraan serta berbagai ekspresi frustrasi, meningkatkan ketegangan pada drama yang mengusung genre misteri ini.
Yoon Sang Hyun sekali lagi akan menunjukkan kualitas aktingnya yang solid dan chemsitry yang kuat dengan lawan mainnya.
Sebelumnya, Yoon Sang Hyun dikenal melalui perannya dalam sederet karya populer, di antaranya 'Secret Gardeb', 'I Can Hear Your Voice', 'My Horrible Boss', 'Hold Me Tight', dan masih banyak lagi.
'Perfect Family' merupakan comeback Yoon Sang Hyun ke layar kaca setelah sebelumnya sukses membintangi drama Korea '18 Again' pada tahun 2020.
Selain Yoon Sang Hyun, drama ini juga dibintangi oleh Kim Byung Chul, Yoon Se Ah, Kim Young Dae, Park Ju Hyun, Choi Ye Bin, Lee Si Woo, dan masih banyak lagi.
Sementara itu, drama Korea 'Perfect Family' akan tayang perdana pada 14 Agustus 2024, setiap Rabu dan Kamis pukul 21.50 KST. Jangan sampai terlewat!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.