Anime Look Back Bawa 2 Penghargaan di Japan Academy Film Prize ke-48

Sekar Anindyah Lamase | Nawang Asri Ayuningtyas
Anime Look Back Bawa 2 Penghargaan di Japan Academy Film Prize ke-48
Anime Look Back (X/lookback_anime)

Buktikan kesuksesannya movie Look Back berhasil membawa pulang dua penghargaan bergengsi di acara penghargaan Japan Academy Film Prize ke-48 yang diadakan di Grand Prince Hotel New Takanawa Tokyo. 

Melansir Crunchyroll pada Senin (17/03/2025), 2 penghargaan bergengsi yang dibawa pulang oleh movie Look Back di acara tersebut adalah penghargaan ‘Best Animated Film’ dan ‘Creative Contribution’.

Movie Look Back berhasil mendapat penghargaan ‘Best Animated Film’ setelah bersaing dengan empat film lainnya, yakni Ganbatte Ikimasshoi, Mobile Suit Gundam SEED FREEDOM, Haikyuu!! The Dumpster Battle, dan Detective Conan Case Closed: The Million-dollar Pentagram.’ 

Penghargaan ‘Best Animated Film' diberikan kepada movie Look Back karena berhasil menghasilkan keuntungan sebesar 2,04 miliar Yen (13,73 juta USD) dari total penayangan di dalam negeri. 

Selain itu, penghargaan ‘Creative Contribution’ yang merupakan kategori penghargaan baru di tahun ini yang dibuat demi menghormati para animator yang telah membuat kontribusi luar biasa pada film-film di Jepang. 

Penghargaan ‘Creative Contribution' secara khusus diberikan kepada delapan orang animator utama dari anime movie Look Back, yakni Kiyotaka Oshiyama, Toshiyuki Inoue, Yuka Geshi, Takuya Ninuma, Katsuhiko Kitada, Shuichi Ohara, Tasa, dan Ayako Hata.

Kiyotaka Oshiyama selaku sutradara, penulis, dan desainer karakter Look Back memberikan pidato kemenangannya sekaligus ucapan terima kasih, “Tanpa orang-orang yang bekerja di film ini dan mereka yang mendukung industri animasi Jepang, kami tidak akan mampu membuat film ini” ungkapnya.

Movie Look Back yang diadaptasi dari manga one-shot karya Tatsuki Fujimoto. Manga Look Back pertama kali terbit di Shounen Jump+ pada Juli 2021 lalu, kemudian pada Februari 2024 baru diumumkan bahwa manga ini akan diangkat ke dalam format film panjang.

Look Back disutradarai dan ditulis oleh Kiyotaka Oshiyama. Sementara itu, pengisi suara untuk Look Back akan diisi oleh Yummi Kawai sebagai Ayumu Fujino dan Mizuki Yoshida sebagai Kyomoto.

Movie ini dirilis pertama kalinya di Jepang pada tanggal 28 Juni 2024 dan telah tayang di bioskop di Indonesia pada tanggal 31 Juli 2024. 

Movie yang berdurasi 58 menit ini bercerita tentang persaingan, impian, dan  persahabatan antara dua gadis muda yang memiliki bakat dalam menggambar manga, yaitu Ayumi Fujino dan Kyomoto.

Ayumi Fujino siswa kelas 4 SD yang memiliki bakat menggambar manga hingga karyanya dimuat di koran sekolah. Dirinya mendapatkan banyak prestasi dari bakat menggambarnya hingga dirinya dianggap sebagai mangaka ternama di sekolahnya.

Hingga suatu hari, Ayumi mengetahui ada siswi lain di sekolahnya yang juga memiliki bakat menggambar manga, yakni Kyomoto. Kyomoto merupakan gadis yang pendiam dan kurang bersosialisasi.

Pertemuan Fujino dan Kyomoto terjadi pada hari kelulusan, dan dari sana hubungan pertemanan mereka mulai berkembang.

Look Back Jadi Animasi dengan Rating Tertinggi di Letterboxd Tahun 2024

Awal tahun 2025 kemarin, Letterboxd merilis list 2024 Year in Review. Dalam list tersebut, Look Back sukses meraih predikat sebagai animasi dengan rating tertinggi sepanjang tahun 2024.

Prestasi ini menjadi sorotan besar, mengingat Tatsuki Fujimoto lebih dikenal sebagai kreator manga dan anime populer Chainsaw Man.

Look Back tak hanya dipuji sebagai salah satu film terbaik tahun lalu, melainkan juga berhasil mendapatkan apresiasi dari penonton yang sebelumnya tidak familiar dengan karya Fujimoto.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak