The Haunted Palace bak panggung reuni bagi anggota boy band BTOB, Yook Sungjae dengan Kim Ji Yeon atau Bona WJSN. Mereka merupakan sesama idol sekaligus aktor yang berbagai karyanya telah mendapat sambutan hangat dari para penggemar.
Sungjae BTOB pernah membintangi deretan drama hit seperti Who are You: School 2015, We Got Married, Mystic Pop-up Bar, hingga The Golden Spoon. Sementara itu, Bona WJSN tak kalah memukau lewat Homemade Love Story, Your House Helper, Joseon Attorney, Twenty-Five Twenty-One, serta Pyramid Game.
Reuni dalam The Haunted Palace tentu menuai atensi khusus. Lantaran keduanya diketahui telah menjalin persahabatan selama 16 tahun, tentu waktu yang tak bisa dibilang sebentar. Dalam wawancara pemotretan untuk majalah mode Cosmopolitan Korea, Bona sendiri mengaku sempat cemas.
“Awalnya, saya agak khawatir apakah saya akan dapat sepenuhnya membenamkan diri dalam emosi dengan teman ini di depan saya. Namun setelah syuting pertama, saya merasa sangat nyaman. Sangat menyenangkan bisa dengan santai menanyakan hal-hal seperti, 'Apakah saya melakukannya dengan baik tadi?' di lokasi syuting,” papar aktris cantik berusia 29 tahun tersebut, mengutip Soompi pada Jumat (25/4/2025).
Kemudian Sungjae menimpali bahwa hak tersebut juga merupakan bagian yang paling membuatnya nyaman. Kenyamanan inilah yang selanjutnya membuat sinergi akting di antara mereka jadi tercipta dengan baik.
Ia sendiri selalu menyukai genre fantasi dan merasa kisah-kisah tentang roh pendendam yang muncul seiring berjalannya episode sangat menarik. Oleh karenanya, Sungjae berujung tertarik membintangi The Haunted Palace bersama Bona.
"Saya memainkan dua peran, Yoon Gap dan Gang Cheol, dan saya sangat tertarik dengan karakter Gang Cheol. Sebagai seorang Imugi, Gang Cheol mengalami emosi dan situasi di dunia manusia untuk pertama kalinya, dan saya ingin menggambarkan perjalanan itu," imbuhnya.
Perlu diketahui, sesi pemotretan Cosmopolitan yang menampilkan Yook Sungjae dan Kim Ji Yeon menangkap momen-momen ceria dari pasangan drama bergaya Gen-Z. Gambaran tersebut tentunya sangat berbanding terbalik dengan karakter mereka Yoon Gap dan Yeo Ri dalam drama fantasi sejarah atau Saeguk.
The Haunted Palace sendiri adalah drama komedi romantis berlatar sejarah fantasi yang mengisahkan tentang roh setinggi delapan kaki yang menyimpan dendam terhadap raja. Lalu ada juga dukun perempuan yang menentangnya, dan Imugi, yaitu makhluk khayalan yang dapat berubah menjadi naga setelah memperoleh permata ajaib.
Bukti Nyata Kesuksesan Idol yang Beralih ke Dunia Akting
Antusiasme yang ditunjukkan penonton terhadap drama The Haunted Palace tentunya tak lepas dari kemampuan akting memukau dari para pemeran. Tak terkecuali Yook Sungjae dan Kim Ji Yeon atau Bona WJSN yang didapuk sebagai pemain utama.
Walaupun mereka merupakan aktor/aktris jebolan idol, tetapi bakatnya tak perlu diragukan lagi. Terbaru, Bona WJSN berhasil menghipnotis penonton melalui Pyramid Game. Orang-orang yang melihat akting Bona tentu bisa jadi tak menyangka bahwa dirinya lebih dulu debut sebagai anggota girl group WJSN.
Begitu pula halnya dengan Sungjae. Popularitasnya sebagai aktor kian meningkat usai membintangi drama Who Are You: School 2015. Grup BTOB telah debut sejak tahun 2012 lalu, dan akting Sungjae terus mendapat pengakuan hingga sekarang.
Selain mereka berdua, tak sedikit aktor maupun aktris yang lebih dulu mengawali karir di dunia tarik suara sebelum terjun ke drama atau film. Sebut saja Park Hyung Sik, pria yang sempat menjadi vokalis utama boy group ZE:A itu belum lama ini memukau pemirsa dengan drama emosional Buried Hearts.
Kemudian ada juga Bae Suzy, IU, Lee Junho Yoona, Cha Eun Woo, Kim Sejeong, dan masih banyak lainnya. Mereka mampu melebarkan sayap ke dunia akting sembari tetap aktif sebagai idol.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE