5 Manfaat Tidur dalam Keadaan Gelap yang Harus Kamu Tahu, Mampu Mengurangi Depresi!

Ayu Nabila | Vallencia Zhang
5 Manfaat Tidur dalam Keadaan Gelap yang Harus Kamu Tahu, Mampu Mengurangi Depresi!
Potret Anak Tertidur. (Pixabay.com)

Ada beberapa tipe orang saat tidur, ada yang lebih suka tidur dengan keadaan lampu menyala, atau justru lebih nyaman tidur dengan keadaan gelap. Semua ini tergantung dari rasa nyaman yang dirasakan oleh masing-masing orang. Akan tetapi, tahukah kamu? Tidur dalam keadaan gelap atau mematikan lampu ternyata memberikan kualitas tidur yang lebih baik dibanding tidur dengan keadaan lampu menyala. Hal ini disebabkan, paparan cahaya dari lampu adalah faktor yang mengatur jam biologis tubuh saat tidur. Nah berikut ini, Halodoc melansir 5 manfaat tidur dalam keadaan gelap yang harus kamu ketahui.

1. Menjaga kualitas tidur

Tidur di dalam ruangan yang gelap tanpa adanya pencahayaan memberikan sinyal kepada tubuh bahwa ini sudah memasuki jam tidur. Dengan demikian, kualitas tidur akan meningkat. 

Dalam keadaan lampu menyala, otak tidak mampu memproduksi hormon melatonin, sehingga ia tidak bisa mendeteksi apakah sekarang siang atau malam. Hormon melatonin adalah hormon yang berperan penting dalam mengatur serta memberi sinyal kepada tubuh tentang kapan waktu untuk tidur dan tetap terjaga. 

2. Dapat mengurangi depresi

Ohio State University melansir tentang National Sleep Foundation, menjelaskan bahwa tidur di ruangan yang terang berisiko lebih tinggi untuk mengalami depresi dibanding tidur di ruangan yang gelap. Pencahayaan redup pada malam hari dapat meningkatkan perubahan fisiologis yang berpotensi menyebabkan depresi. Hal ini dapat terjadi apabila ritme sirkadian terganggu, atau terjadinya penekanan hormon melatonin. 

3. Menunjang kesehatan reproduksi pada pria juga perempuan 

Tanpa kita ketahui, ternyata paparan cahaya saat tidur di malam hari dapat mengganggu kelancaran siklus haid seorang perempan. Paparan cahaya serta siklus tidur yang kurang teratur juga dapat mengganggu kesuburan kita baik pria maupun perempuan. Maka dari itu, dianjurkan untuk tidur dengan keadaan gelap agar dapat menunjang kesehatan reproduksi. 

4. Mengurangi risiko terkena obesitas 

Orang yang tidur dalam keadaan lampu yang menyala cenderung memiliki indeks masa tubuh yang lebih tinggi, dibanding orang yang tidur dengan keadaan gelap. Hal ini dikarenakan, cahaya yang redup saat tidur di malam hari dapat membantu kita mengatur ulang ritme fisik, salah satunya jadwal makan. Sehingga, tidur dalam keadaan gelap dapat membantu kita mengurangi risiko terkena obesitas. 

5. Menjaga kesehatan kulit dan mata

Seperti yang telah dipaparkan sebelumnya, tidur dalam keadaan gelap di malam hari dapat meningkatkan kualitas tidur. Hal ini ternyata dapat bermanfaat bagi kesehatan kulit, termasuk kulit di sekitar area mata. 

Sebaliknya, keadaan kurang tidur dapat membuat kulit lebih cepat terjadi kerutan, kusam, serta pucat. Selain itu, kurang tidur juga dapat membuat mata menjadi merah dan timbulnya lingkaran hitam di bawah mata. 

Itulah beberapa manfaat tidur dalam keadaan gelap. Walau begitu, mau tidur di bawah cahaya lampu atau tidak semua kembali lagi pada kenyamanan tidur masing-masing. Ini hanya sebuah anjuran untuk mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik. Semoga artikel ini bermanfaat. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak