Siapa yang tidak asing dengan jeruk nipis? Jeruk nipis atau lime masuk dalam golongan buah sitrus dan salah satu sumber antioksidan terbaik.
Lain halnya dengan buah jeruk pada umumnya yang bisa menjadi pencuci mulut, jeruk nipis lebih sering dicampurkan pada makanan dan minuman sebagai penyedap rasa.
Kemudian, apabila kamu kurang suka minum air putih yang tidak ada rasanya bisa memeras sedikit jeruk nipis ke dalam air tersebut.
Dirangkum dari jovee.id, berikut ini adalah empat manfaat jeruk nipis bagi kesehatan tubuh yang luar biasa.
1. Memperlancar pencernaan
Jeruk nipis yang bersifat asam dapat membantu air liur dalam memecah makanan. Kemudian jeruk nipis juga mengandung antioksidan flavonoid yang dapat merangsang pengeluaran enzim-enzim pencernaan.
Apabila kamu mengalami sembelit, sifat asam pada jeruk nipis dapat merangsang pergerakan usus.
Selain itu, manfaat air jeruk nipis yang diminum hangat 30 menit sebelum makan dapat mencegah gejala mulas dan naiknya asam lambung.
2. Baik untuk daya tahan tubuh
Jeruk nipis mengandung vitamin C dan antioksidan yang dapat memelihara dan menguatkan sistem imun dalam melawan penyakit.
Selain itu, vitamin C dalam jeruk nipis juga bisa meningkatkan produksi sel sehat dalam membunuh patogen penyebab penyakit alias mempercepat proses penyembuhan.
3. Menurunkan risiko kanker
Kandungan senyawa flavonoid pada jeruk nipis juga dikenal dalam menghentikan perkembangan sel kanker dengan mencegah pembelahannya.
Memang tidak dapat dipungkiri, antioksidan adalah zat pelindung sel-sel tubuh dari radikal bebas.
Meskipun masih butuh penelitian lebih lanjut tentang manfaat jeruk nipis ini.
4. Mengatasi penyakit peradangan
Dengan meminum jeruk nipis hal ini dapat mengatasi beberapa penyakit inflamasi atau peradangan seperti salah satunya radang sendi.
Pasalnya, kandungan vitamin C pada jeruk nipis dapat meredakan gejala pembengkakam dan rasa nyeri yang biasanya dirasakan penderita.
Kemudian air jeruk nipis juga dapat mengurangi kadar asam urat darah sehingga gejala penyakit gout jadi berkurang.
Nah itulah tadi empat empat manfaat jeruk nipis bagi kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat.