3 Manfaat Makan Buah Mangga untuk Kesehatan Kulit yang Harus Kamu Tahu

Hikmawan Firdaus | Mericy setianingrum
3 Manfaat Makan Buah Mangga untuk Kesehatan Kulit yang Harus Kamu Tahu
Ilustrasi buah mangga (Pixabay.com/liwanchun)

Buah mangga adalah buah yang mempunyai rasa enak dan hampir setiap orang pasti menyukainya, karena bisa diolah menjadi aneka makanan seperti dessert atau minuman. Tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan tubuh, buah mangga juga mempunyai segudang manfaat untuk kesehatan kulit yang jarang orang ketahui. 

Hal ini pun tidak terlepas dari adanya kandungan nutrisi yang dimiliki oleh buah mangga antara lain protein, lemak serat, vitamin C, vitamin A, vitamin B6, vitamin E, vitamin K, tiamin, magnesium, riboflavin dan mangan. Selain itu, mangga juga mengandung beberapa zat lain seperti fosfor, asam pantotenat, kalsium, selenium, dan zat besi.

Dirangkum dari Klikdokter, berikut ini adalah tiga manfaat makan buah mangga untuk kesehatan kulit yang harus kamu tahu. 

1. Kurangi Efek Buruk Sinar Matahari

Buah mangga mengandung polifenol yang berfungsi sebagai antioksidan dan bisa melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas. Maka dari itu, mangga mempunyai manfaat bagi kecantikan dengan cara mengurangi efek penuaan yang ditimbulkan karena paparan sinar matahari. 

Bahkan dalam sebuah studi dari Korea menyebutkan bahwa dampak buah mangga ini bisa mengurangi efek buruk karena sinar matahari pada percobaan tikus berbulu. 

2. Meningkatkan Jumlah Kolagen

Bagi kamu yang menyukai jus mangga ini bisa membantu kamu menjadi lebih awet muda, karena dalam 165 gram mangga bisa menyediakan kebutuhan vitamin C. Kemudian kadar vitamin C yang tinggi pada mangga ini juga bisa memproduksi kolagen. 

Kolagen adalah protein asam amino yang berfungsi dalam pertumbuhan sel kulit dan kolagen ini akan bekerja dengan keratin guna membentuk jaringan kulit lebih sehat, bersih, halus dan cantik. Selain itu, kolagen ini dapat berfungsi dalam meningkatkan  elastisitas kulit agar tidak mudah kendur atau keriput. 

3. Mengurangi Jerawat 

Penyebab munculnya jerawat adalah karena berkurangnya asupan vitamin A hal ini sehingga bisa mendorong produksi protein keratin dalam tubuh secara berlebihan. 

Adanya produksi keratin yang terlalu banyak bisa menyebabkan penyumbatan folikel rambut dan kelenjar keringat yang dapat menimbulkan jerawat. Buah mangga yang mengandung vitamin A tinggi ini bisa mengurangi tumbuhnya jerawat pada kulit wajah maupun bagian tubuh lainnya.

Akan tetapi, makan buah mangga saja tidak cukup guna mencegah jerawat dan harus diimbangi dengan pola hidup sehat seperti rajin membersihkan muka. 

Demikianlah tadi tiga manfaat makan buah mangga untuk kesehatan kulit yang harus kamu tahu. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak