Tak hanya pria, wanita yang telah menikah identik dengan penambahan berat badan hingga mengalami kegemukan. Berdasarkan riset ilmiah dari jurnal The Obesity menyebutkan bahwa 8 dari 10 pasangan diseluruh dunia akan mengalami kenaikan berat badan sebanyak 5 sampai 10 kg dalam waktu 5 tahun setelah menikah.
Kegemukan yang dialami wanita setelah menikah sering dikaitkan dengan kebahagiaan. Jadi, semakin tinggi rasa kebahagiaan yang dimilikinya, maka semakin bertambah pula berat badannya.
Namun, alasan tersebut sebenarnya tidak terbukti secara ilmiah, sehingga perlu ditelusuri lebih lanjut tentang akar masalahnya.
Berikut lima penyebab wanita menjadi gemuk setelah menikah yang ditinjau dari sisi medis.
1. Kehamilan
Kehamilan menjadi penyebab utama meningkatnya berat badan wanita setelah menikah. Pasalnya, selama masa kehamilan terjadi perubahan berbagai jenis hormon di dalam tubuh, seperti esteogen, progesteron, tiroid, insulin, hingga kortisol.
Disamping itu, wanita hamil juga perlu mengonsumsi makanan lebih banyak daripada biasanya untuk mencukupi kebutuhan zat gizi bagi janin. Normalnya penambahan berat badan selama masa kehamilan bisa mencapai 6,8 sampai 15,9 kilogram tergantung berat badan awal wanita sebelum hamil.
Berat badan yang meningkat secara drastis selama masa kehamilan sebenarnya dapat diturunkan kembali setelah persalinan. Sayangnya, tak banyak wanita yang mampu melakukan hal tersebut, karena kesibukan dalam mengurus anak dan keperluan rumah tangga lainnya.
2. Perubahan Prioritas
Sebelum menikah, para wanita biasanya fokus merawat diri agar tampil menarik serta menawan dihadapan publik. Namun setelah menikah, pola pikir mereka akan mengalami perubahan. Para wanita akan lebih memfokuskan diri untuk mengurus anak dan suami.
Southern Methodist University juga pernah melakukan riset ilmiah tentang hal ini. Hasilnya, dari 169 pasangan yang baru menikah menyebutkan adanya perubahan prioritas hidup yang memicu peningkatan berat badan.
3. Kurangnya Me Time
Wanita yang belum menikah tentu memiliki banyak waktu untuk me time dan mengurus diri sendiri. Namun setelah menikah, waktu mereka banyak tersita untuk mengurus rumah tangga. Dampaknya, para wanita tak lagi memiliki banyak waktu untuk merawat tubuh, sehingga bisa menjadi gemuk setelah menikah.
4. Diet yang Salah
Sebagian besar wanita akan memperhatikan asupan makanan sehari-hari agar memiliki bentuk tubuh yang ideal, sehingga bisa menarik perhatian lawan jenis. Tetapi setelah menikah, pola diet akan berubah, dimana asupan makanan menjadi tidak terkontrol sehingga memicu penambahan berat badan yang tidak diinginkan.
5. Jarang Berolahraga
Selain pola makan yang salah, kurangnya aktivitas fisik dari olahraga juga dialami para wanita setelah menikah. Berdasarkan penelitian dari University of North Carolina, wanita yang telah menikah akan mengalami kenaikan berat badan sebanyak 6,8 kg setelah dua tahun usia pernikahan. Sebagian besar dari mereka mengaku karena jarang berolahraga.
Itulah tadi pembahasan tentang lima penyebab wanita menjadi gemuk setelah menikah. Untuk mengatasinya, Anda perlu meningkatkan kembali motivasi dalam merawat diri, terutama dalam hal diet dan berolahraga. Semoga bermanfaat!