Pandemi Covid-19 mengubah cara hidup manusia. Aktivitas yang seharusnya bisa dilakukan di luar rumah, kini dapat dikerjakan di rumah. Contoh kecilnya adalah untuk menghabiskan waktu luang, saat ini lebih memilih untuk bermain game dibandingkan dengan keluar bersama teman karena alasan protokol kesehatan.
Bermain game merupakan kegiatan yang bertujuan untuk menghibur diri sendiri serta orang lain. Di masa pandemi ini, game terutama game online menjadi salah satu mata pencaharian baru (pro gamer atau live streamer, hingga sebagai sesuatu yang diharapkan dapat meningkatkan motivasi seseorang.
Tahukah kamu bermain game memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan di bidang kesehatan yang harus dipertimbangkan? Berikut ini kelebihan dari bermain game di bidang kesehatan seperti dirangkum dari jurnal karya Surbakti K berjudul Pengaruh Game Online Terhadap Remaja.
1. Menambah Kecerdasan Otak
Penelitian di Manchester University mengungkapkan bahwa bermain game dalam kurun waktu tertentu dapat meningkatkan koordinasi antara otak, mata, dan alat gerak yang setara dengan kemampuan atlet.
2. Meningkatkan Konsetrasi
Seorang yang sudah sering bermain game identik dengan konsetrasinya yang begitu tinggi yang memungkinkannya dapat menyelesaikan suatu pekerjaan dengan baik.
3. Menghilangkan Stres
Penelitian yang dilakukan oleh Indiana University menjelaskan bahwa dengan bermain game, dapat sedikit mengurangi tegangan saraf sehingga tubuh dan pikiran dapat tenang dan santai.
Semua dampak positif itu dapat diperoleh dengan syarat tidak boleh terlalu kecanduan atau fanatik terhadap suatu game, tidak membawa perasaan pribadi saat bermain game, dan selalu mengingat bahwa bermain game merupakan kegiatan yang bertujuan untuk menghibur diri, bukan untuk mencari faktor stres yang baru.
Jika para gamer tidak memiliki batasan dalam melakukan hobinya, maka sangat besar kemungkinan dampak negatif dari bermain game akan muncul. Dampak negatif dari bermain game dibidang kesehatan antara lain:
1. Menimbulkan Kecanduan
Hal ini dapat terjadi karena pada dasarnya game didesain oleh developer-nya untuk menimbulkan kecanduan terhadap permainan tersebut. Kecanduan juga dapat diakibatkan karena gamer yang sangat fanatik terhadap suatu jenis game dan memutuskan untuk mendedikasikan waktunya.
2. Perubahan Pola Makan dan Istirahat
Ini merupakan hal yang lumrah terjadi pada kebanyakan gamer, diakibatkan karena terlalu sibuk memainkan game-nya sehingga menurunnya kontrol terhadap diri sendiri. Menurunnya kontrol diri dapat menyebabkan perubahan pola makan dan istirahat yang akan membuat sistem tubuh terutama pencernaan berjalan tidak seperti seharusnya.
Hal ini dapat menyebabkan berbagai macam penyakit seperti pencernaan, kelelahan mata, penyakit alat gerak atas, ambeien, hingga penyakit sistemik seperti diabetes dan obesitas.
Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan dari memiliki hobi bermain game. Apakah masih boleh memiliki hobi bermain game apalagi di masa pandemi seperti ini? Tentu saja boleh dengan syarat yang sudah disebutkan sebelumnya dan tidak berlebihan saat memainkannya.
Imbangkan waktu antara melakukan kegiatan rutin, istirahat, dan menjalankan hobi agar mendapatkan dampak positif yang maksimal, serta meminimalisir dampak negatif yang dapat terjadi.
Sumber: Surbakti K.Jurnal Pengaruh Game Online Terhadap Remaja.2017.[cited at 19 December]. Andersen. Psikologi Remaja. Jakarta. 2004. PT. Bumi Aksara